Siswa Kelas Satu dan Dua MIN 1 Bulukumba Di Vaksin

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Bacari, (MIN 1 Blk) – Pada Jumat (20/10/2017) Puskesmas Bontonyeleng kembali melakukan kegiatan rutin di MIN 1 Bulukumba. Kegiatan ini, berupa pemberian Vaksin Campak dikhususkan untuk peserta didik kelas 1, dan Vaksin Td (Tetanus) Untuk peserta didik kelas 2.

Beberapa Bidan dan perawat yang diutus oleh Puskesmas Bontonyeleng melakukan vaksin secara menyeluruh kepada peserta didik.

Bidan dan perawat yang diutus ke MIN 1 Bulukumba berjumlah 4 orang, yaitu Jasrina Sufiana, Amd.Keb. (Bidan), Fatmawati,Amd.Keb (Bidan), Risba,Amd.Keb (Bidan), dan Amran,Amk (perawat).

"Vaksin Campak berguna untuk mencegah penularan penyakit campak pada anak-anak usia 6-7 tahun.Sedangkan Vaksin Td,berguna untuk mencegah infeksi penyakit tetanus pada anak-anak Usia 7-9 tahun".tutur Fatmawati,Amd.Keb.

Kurang lebih 1 jam kegiatan vaksin ini berlangsung. peserta didik ada yang menangis karena takut disuntik, tetapi kembali tertawa setelah dihibur oleh beberapa guru dan bidan.

"Terima kasih atas kedatangan bapak dan Ibu bidan di Madrasah kami, untuk melakukan vaksin kepada peserta didik, saya sebagai kepala madrasah merasa bangga atas perhatian yang diberikan oleh pihak Puskesmas Bontonyeleng kepada peserta didik kami". Ungkap Abd.Wahid kepala MIN 1 Bulukumba sambil menyalami para bidan dan perawat. (Asr)


Daerah LAINNYA