Tampilkan Drama Kolosal di Hari Guru, Siswa MTs Al-Falah Arungkeke Tuai Pujian 

Tampilakan kemampuan dalam berakting siswa mts

Arungkeke (Humas Jeneponto). Siswa MTs Al-Falah Arungkeke semarakkan Hari Guru Nasional dengan mementaskan drama dan puisi berjudul “Pengabdian Seorang Guru Yang Sabar”, Jumat, 25 November 2022 di lapangan upacara Madrasah.

Penampilan drama ini  persembahan siswa kelas IX dan VIII yang tergabung dalam pengurus OSIM. Acara yang diadakan  tahun ini yang menampilkan pertunjukan seni kolosal yang berbeda dengan daya kreativitas yang tinggi. Tokoh dalam pementasan ini menampilkan 7 orang siswa, dengan kolaborasi musik, drama, puisi yang apik dan gunakan banyak properti.

Atri Arya Nuryartini, selaku guru seni MTs Al-Falah Arungkeke bekerjasama beberapa Alumni MTs Al-Falah Arungkeke Nurhidayat Tulkasrah, Alda Suci Anggraeni, dan Faisal yang sekaligus sebagai pencetus pertunjukan drama. Para pengurus OSIM mempersiapkan ini semua hanya dalam jangka waktu yang singkat, namun pertunjukan drama kolosal tetap maksimal.

Atri Arya pada saat wawancara "Sinopsis drama kolosal ini menceritakan berawal dari seorang guru yang punya karakter yang sabar dalam menghadapi siswa yang tidak mendengarkannya ketika sedang mengajar di kelas.Ucapnya. Rasak sebagai ketua OSIM yang berperan sebagai Guru sangat menjiwai perannya. Semua peserta upacara di  Hari Guru  di MTs Al-Falah Arungkeke sangat menikmati persembahan tersebut .

Demikian pembelajaran drama di Madrasah sudah diterapkan walaupun secara sederhana, sehingga siswa dapat merasakan bagaimana berperan sesuai tokoh yang dimainkan, dan merasakan bahwa akting itu tidak mudah, mendapatkan pengalaman dalam pertunjukan drama, dan mendapatkan ilmu dasar tentang drama. Dalam hal ini, peran guru sangat dibutuhkan untuk terus memberikan ilmu tentang drama, Selamat Hari Guru untuk para guru di Indonesia ( NR/Rzl )


Daerah LAINNYA