Tenaga Pendidik MTs Guppi Possi Tanah Berfoto Bersama Seusai Pembukaan PDWK TIK

Terlihat para peserta PDWK TIK MTs berfoto bersama seusai pembukaan digelar

Kajang, (Humas Bulukumba) -  Tenaga pendidik MTs Guppi Possi Tanah, berfoto bersama perwakilan madrasah lain, seusai pembukaan PDWK Tik. 

Kegiatan PDWK Tik Madrasah, digelar berdasarkan surat edaran Kementerian Agama, tentang penyelenggaraan pelatihan di wilayah kerja. Foto bersama tersebut berlangsung di gedung PLHUT kabupaten Bulukumba, pada kamis (12/05/22).

Rostina, perwakilan MTs Guppi Possi Tanah, merasa sangat beruntung saat mengikuti kegiatan tersebut. Selain mendapat rekan baru, dia juga mengaku mendapat pengetahuan baru dari kegiatan PDWK Tik ini.

“Terus terang, saya merasa sangat beruntung saat mengikuti kegiatan PDWK TIK MTs. Selain saya mendapat rekan baru, saya juga mendapat pengetahuan baru seputar TIK yang belum pernah saya ketahui sebelumnya. Terang Rostina. 

Beliau menambahkan, bahwa semangatnya akan terus menyala untuk tetap mengikuti kegiatan PDWK TIK. Dia berharap, tak ada hambatan berarti baginya dalam mengikuti kegiatan yang akan dilaksanakan seminggu. Mulai dari tanggal 12-17 Mei 2022 ini.   

“Saya sangat antusias pada kegiatan PDWK TIK MTs, semoga tak ada hambatan berarti dalam mengikuti kegiatan ini” ungkap Rostina.    
 
Kepala Madrasah Wahidin menambahkan sangat mengapresiasi perihal tersebut. Ia mengatakan, turut berbangga karena MTs Guppi Possi Tanah menjadi satu-satunya perwakilan peserta pelatihan PDWK Tik di wilayah Kajang. Serta semoga ilmu yang didapatkan bisa di implementasikan di MTs Guppi Possi Tanah. 

"saya sangat senang dan berbangga atas keikutsertaan tenaga pendidik kita pada pelatihan ini. Apalagi MTs Guppi Possi Tanah menjadi satu-satunya perwakilan peserta pelatihan PDWK Tik di wilayah Kajang. Terakhir, semoga ilmu yang didapatkan bisa diimplementasikan di MTs Guppi Possi Tanah. " Tutup Wahidin. (Jsd


Daerah LAINNYA