Terobosan Baru, Penilaian Akhir Semester di MTsN Soppeng Berbasis Komputer

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Soppeng, (Kemenag) – Hari ini, Rabu (06/12/2017) MTsN Soppeng memasuki hari keempat dalam penyelenggaraan Penilaian Akhir Semester (PAS) Tahun Pelajaran 2017-2018. PAS di Madrasah tersebut pada semester ini berbeda dari sebelumnya, dimana PAS yang biasa diselenggarakan di MTsN Soppeng menggunakan kertas dan pensil atau yang dikenal dengan PAS-KP untuk seluruh mata pelajaran, namun kali ini MTsN Soppeng untuk pertama kalinya melakukan penilaian berbasis komputer.

Hal ini merupakan terobosan baru bagi MTsN Soppeng dan menjadi satu-satunya Madrasah Tsanawiah yang menggelar penilaian berbasis komputer di Soppeng hanyalah MTsN Soppeng.

Kepala MTsN Soppeng, Alimin mengatakan bahwa PAS BK ini sebagai suatu inovasi sistem pembelajaran yang memanfaatkan teknologi digital baik dalam proses, metode dan evaluasi pembelajaran.

Menurutnya, ada banyak manfaat dari diberlakukannya PAS BK di MTsN Soppeng termasuk terwujudnya model evaluasi yang lebih obyektif, jujur, dan bertanggung jawab. Di sisi lain secara administrasi juga tercipta sistem evaluasi yang efektif dan efisien karena tidak lagi menggunakan kertas.

Dengan adanya PAS BK ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas hasil pembelajaran siswa dan siswi di MTsN Soppeng. Semoga dalam pelaksanaannya kita menemui kendala yang berarti, harap Kepala Madrasah juara 2 LSS Tingkat Provinsi Sulsel Tahun 2017 ini. (FR/arf)


Daerah LAINNYA