Tim Bedah Laboratorium IPA MTsN 5 Bulukumba Semangat dan Antusias dihari kedua Pelaksanaan

Nampak Tim Bedah Laboratorium IPA UIN Alauddin Makassar Antusias dan Semangat Melakukan Penataan dihari Kedua

Herlang, (Humas Bulukumba) -- Hari kedua pelaksanaan Bedah laboratorium IPA di MTsN 5 Bulukumba. Tim bedah dari UIN Alauddin masih semangat dan antusias melaksanakan pembenahan didampingi langsung oleh bapak Syihab Ikbal selaku dosen pembimbing. Sabtu 11/6/2022

Menurut Sihab Ikbal (Dosen Pembimbing) mengatakan bahwa laboratorium IPA adalah komponen yang sangat mendasar dalam terlaksananya suatu proses pendidikan untuk mencapai hasil pembelajaran yang lebih baik, agar bermuara pada pembelajaran work Based Experimen (belajar sambil bekerja)

Hal senada dengan Arifuddin (Guru IPA MTsN 5 Bulukumba) mengatakan  bahwa sebuah laboratorium IPA harus memenuhi persyaratan secara teknis maupun secara manajemen yang mana persyaratan teknis meliputi sarana dan prasarana termasuk tata bangunan dan fasilitas, peralatan dan bahan serta personil sedangkan secara manajemen ( tata ruang) meliputi struktur organisasi, sistem mutu, dokumentasi, administrasi serta sistem monitoring dan evaluasi
Semoga kedepannya peserta didik di madrasah ini bisa mengembangkan keterampilan intelektual melalui kegiatan pengamatan, pencatatan, dan pengkajian , serta mampu memberikan dan memupuk keberanian peserta didik kedepannya untuk mencari hakekat kebenaran ilmiah" Tutup Arif. (Idr/Arif)


Daerah LAINNYA