Tingkatkan Penguasaan Bahasa Arab, Santri Kelas XII MAS PPUW Gunakan Permainan Anagram

Benteng (Humas MAS PPUW) - Ada hal yang menarik dari proses pembelajaran Bahasa Arab yang dilakukan di kelas XII MIPA 2 pada Selasa, 19 September 2023. Dalam proses pembelajaran para santri menggunakan permainan berbasis anagram.

Pada pembelajaran tersebut, para santri terlihat antusias dan bersemangat dalam mencari kosa kata bahasa arab tentang olahraga. Bermodal laptop, mereka mengutak atik huruf hijaiyah untuk membentuk kata dalam bahasa arab.

Para santri kelas XII MIPA 2 yang terdiri dari 25 santri tersebut saling bergantian untuk mengerjakan permainan yang diberikan oleh guru bahasa Arab.

Menurut guru bahasa Arab Muhammad Juwaini Halim, penggunaan metode pembelajaran berbasis anagram ini ditujukan untuk meningkatkan kemampuan santri dalam menguasai kosa kata.

"Pembelajaran berbasis permainan anagram ini ditujukan untuk meningkatkan kemampuan mufradat santri," ujarnya.

Lebih lanjut, ia menyebut penggunaan metode anagram ini dapat mempermudah santri dalam mengingat dan menghafalkan kosa kata dalam bahasa Arab.

"Penggunaan metode ini ditujukan untuk mempermudah dalam mengingat dan menghafalkan mufradat," tambahnya. (JR)


Daerah LAINNYA