Tingkatkan Profesionalisme, Pendidik MIN 7 Bone Ikuti Kegiatan KKG

Usai kegiatan, peserta KKG KKM MIN 7 Bone foto bersama nara sumber

Macanang, (Humas Bone) - Pendidik MIN 7 Bone ikut serta dalam kegiatan Kelompok Kerja Guru (KKG) se KKM MIN 7 Bone. Kegiatan tersebut diselenggarakan di Hotel Sarlim Kelurahan Macanang Kecamatan Tanete Riattang Barat. Kamis (23/11/2023)

Peserta KKG yang hadir adalah guru kelas I dan IV serta guru mata pelajaran dari madrasah se KKM MIN 7 Bone. Madrasah lingkup KKM MIN 7 Bone yakni MIN 7 Bone, MI Babul Ilmi Lemoape, MI Syamsu Rasyidi Majang, MI Baitul Hamdi, MI Tamoponreng, MI Alqurainiyah Nursyarifah, MI Al Amin Cabalu.
Adapun nara sumber pada kegiatan KKG tersebut adalah Akmal Mahdi dan Muhammad Asse.

Turut hadiri dalam kegiatan KKG tersebut Husaing Kepala MIN 7 Bone sekaligus Ketua KKM MIN 7 Bone, Abd. Rahman selaku Ketua KKKM Kabupaten Bone sekaligus Kepala MI AlAmin Cabalu serta beberapa kepala madrasah KKM MIN 7 Bone. 

Dalam sambutannya, Husaing menyampaikan terima kasih atas loyalitas dan tanggungjawab para pendidik yang telah meluangkan waktu dan tenaganya untuk hadir bersama-sama belajar di ruang ini. Harapan beliau melalui kegiatan ini dapat menambah wawasan terkait kurikulum merdeka.
"Ruhnya itu bagaimana kita bisa memberikan pembelajaran kepada siswa dengan perasaan senang,"tuturnya. 

Beliau juga menyampaikan bahwa kurikulum merdeka perlu kita pahami dan meminta penjelasan mendetail dari para pemateri sehingga ke depannya pembelajaran di kelas dapat lebih berkualitas. 
"Tidak usah ragu dan tidak usah pesimis, karena narasumber merupakan orang-orang yang handal dan ahli di bidangnya,"ujarnya. 

Harapan beliau kepada seluruh peserta KKG agar tidak asal mengikuti kegiatan. Tetapi outputnya nanti setelah kegiatan ini diharapkan ilmu yang diperoleh dapat diaplikasikan di madrasah masing-masing. (Fitri/Hasna/Ahdi)


Daerah LAINNYA