Lappariaja, (Humas Bone)- Anggota Pramuka MAN 3 Bone Kelas Seppange melaksanakan aksi kemanusiaan dengan menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran yang terjadi beberapa hari lalu di Dusun Coppobulu, Desa Tungke, Kecamatan Bengo. Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian dan penerapan Dasadharma Pramuka, khususnya poin kedua yang berbunyi "Cinta alam dan kasih sayang sesama manusia." Aksi solidaritas tersebut dilakukan pada Ahad, (20/10/24).
Bantuan yang disalurkan kepada korban kebakaran berupa sembako yang merupakan hibah dari SDN 147 Bulu Allapporenge, uang sebesar Rp. 1.500.000 dari SD INP 12/79 Bulu Allapporenge, serta uang sejumlah Rp. 4.456.000 yang dikumpulkan oleh anggota Pramuka melalui penggalangan dana. Penggalangan dana ini dilakukan dengan turun ke jalan, mengunjungi rumah beberapa pengusaha lokal, serta melalui kegiatan Jalan Santai yang dilaksanakan beberapa waktu sebelumnya.
Aksi kemanusiaan ini mendapat sambutan positif dari berbagai pihak. Bantuan yang diberikan tidak hanya membantu meringankan beban para korban, tetapi juga menunjukkan betapa pentingnya solidaritas dan kerja sama dalam membantu sesama. Kegiatan penggalangan dana yang melibatkan para siswa ini mengajarkan mereka nilai-nilai kemanusiaan serta gotong royong, yang menjadi bagian dari pendidikan karakter yang ditekankan di Pramuka.
Kepala MAN 3 Bone, Mappeati, turut memberikan apresiasi atas inisiatif yang dilakukan oleh para siswa, terutama anggota Pramuka. Ia menyatakan bahwa kegiatan ini adalah contoh nyata dari kepedulian sosial yang harus terus dipupuk. “Apa yang dilakukan oleh para siswa, khususnya anggota Pramuka, merupakan wujud kepedulian dan semangat kebersamaan yang sangat patut diapresiasi,” ujar Mappeati. (Ardi/Ahdi)