Baznas Kota Makassar Sosialiasi Zakat di KUA Manggala

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Manggala (Inmas Manggala) - Pengajian yang biasa dilaksanakan oleh seluruh Staf, Penghulu, dan Penyuluh Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Manggala pekan ini terasa berbeda. Jumat (27/04/2018). Seperti biasa Kepala KUA Manggala H. Sambarani, MA memimpim Yasinan yang rutin dilaksanakan setiap jumat pagi sebelum memulai aktifitas.

Dihadiri juga oleh hampir seluruh penyuluh PNS dan Non PNS, Kultum kali ini disampaikan oleh Suhardin, S.Ag penyuluh NonPNS. Teman yang disampaikan adalah konsep penyucian jiwa dalam ajaran tasawuf. Dalam kultumnya Suhardin mengungkapkan tiga konsep penyucian jiwa. Pertama adalah Annadamah yakni penyesalan akan apa yang telah dilakukan. Kedua adalah Taubat Nashuhah yang merupakan perjanjian pada diri sendiri untuk tidak mengulangi perbuatan tersebut dan terakhir adalah Tarku Hibbuddunya yakni meninggalkan cinta dunia.

Disela kultum dan sosialisasi Baznas, lantunan asmaul husna sebagai jedah dilantunkan oleh Hadnah. S.Pd.I., S.Hi. Sosialisasi Baznas Kota Makassar kali ini disampaikan  langsung oleh Muh. Syahrul S, S.Pd.I. Dalam kesempatan ini  Syahrul mensosialisasikan pembentukan Unit Pengumpulan Zakat (UPZ) di kecamatan Manggala.

Sosialisasi Pembentukan UPZ tersebut langsung disambut baik oleh Kepala KUA Manggala dimana kegiatan ini juga dihadiri oleh Imam kelurahan/PPN. (Riz/MF)


Wilayah LAINNYA