Takalar, (Takalar Humas) - Bupati Takalar H.Syamsari Kitta resmi membuka Musabaqah Tilawatil Qur,an ke.23 tingkat Kabupaten Takalar,senin (19/02/18) di Tribun Lapangan Makkatang daeng Sibali.
Didampingi Sekda Takalar,Kepala Bidang Pendidikan Agama Islam Kanwil Agama Prov.sulsel,Kepala Kantor Kemenag Takalar,Kejati Takalar,Wakapolres Takalar,Bupati Takalar H.Syamsari Kitta,memukul Gong tanda di mulainya MTQ ke.23 Tingkat Kabupaten Takalar.
Pembukaan ini dimeriahkan dengan tarian kolosal yang dibawakan ratusan siswa dan siswi madrasah se kabupaten Takalar.
Tari Kolosal ini membentuk huruf MTQ dengan melibatkan ratusan penari kolosal dengan dukungan musik Sanggar Seni Ataraxia.
Bukan cuman itu,para peserta dari sembilan Kecamatan turut meramaikan suasana pembukaan dengan penampilan Defile yang melibatkan Camat dan Kepala KUA serta pendamping dari masing-masing kafilah dengan diiringi musik drumband dari MTSN Takalar.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Takalar,Dra,Hj,Adliah,MH,dalam laporannya menjelaskan tujuan dari pelaksanaan MTQ tingkat Kabupaten Takalar adalah untuk mendapatkan peserta terbaik yang nantinya akan mewakili Kabupaten Takalar pada MTQ tingkat propinsi sulawesi selatan di Kabupaten Luwu Timur.
Pelaksanaan MTQ yang di lakukan secara berjenjang mulai dari tingkat Kecamatan sampai tingkat Kabupaten merupakan inisiasi Bupati Takalar untuk memberdayakan potensi lokal dalam perekrutan peserta,kata Kepala Kantor.
Bupati Takalar H.Syamsari Kitta,dalam sambutannya mengatakan dengan kekompakan antara Camat,Kades/Lurah dan Kementerian Agama Takalar dalam membersamai pelaksanaan MTQ ditingkat Kecamatan sampai tingkat Kabupaten,merupakan rangkaian yang tidak dapat dipisahkan dalam mensukseskan pelaksanaan MTQ tahun ini.
Bupati berjanji akan membantu segala kebutuhan para peserta MTQ yang akan bertanding pada MTQ tingkat Propinsi sulawesi selatan di Kabupaten Luwu Timur.
Sebelumnya,Kepala Bidang Pendidikan Agama Islam Kanwil Agama Prov.Sulawesi selatan,H.Muh.Rasbi,SE,MM,dalam sambutannya mewakili Ka.Kanwil Agama Prov.Sulawesi selatan,menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada Bupati Takalar yang telah menjadi inspirasi untuk terlaksananya MTQ baik ditingkat Kecamatan maupun di tingkat Kabupaten.
Beliau memuji pelaksanaan MTQ tingkat Kabupaten Takalar serasa MTQ tingkat Propinsi,antusiasme dan dukungan masyarakat serta Bupati dan Wakil Bupati,para Camat,para Kepala KUA,untuk menjadikan MTQ tingkat Kabupaten Takalar tahun ini berjalan sukses menjadi sebuah sejarah baru bagi pelaksanaan MTQ di masa mendatang.
"Dengan melihat potensi yang ada,Takalar banyak menyimpan "mutiara-mutiara dan intan berlian" yang terpendam yang akan menempatkan Kabupaten Takalar menjadi juara umum pada MTQ tingkat Propinsi sulawesi selatan di Kabupaten Luwu Timur,ujar H.Rasbi.
Diakhir acara panitia mengumumkan pemenang lomba defile yang diikuti sembilan Kecamatan dengan penampilan,bentuk,jumlah peserta dan penggambaran masing-masing wilayah,dengan menempatkan defile dari Kecamatan Sanrobone sebagai jauara Satu,disusul Kecamatan Pattallassang sebagai juara Dua dan peserta defile dari Kecamatan Galesong selatan sebagai juara tiga.
Kegiatan MTQ tersebut akan berlangsung selama tiga hari dari tanggal 19 sampai 21 pebruari 2018,dengan diikuti 200 orang lebih peserta dari sembilan Kecamatan dengan mempertandingkan cabang Tilawah anak,remaja dan dewasa,cabang Tartil Alqur,an,cabang Hifzil Qur,an mulai dari 1 juz,5 juz,10 juz,20 juz dan 30 juz,cabang Tafsir Bahasa Arab,bahasa Indonesia dan bahasa inggris,cabang Fahmil Qur,an/cerdas cermat Qur,an,cabang Syarhil Quran, cabang Musabaqah Makalah Ilmiah Alqur,an dan cabang Musabaqah Qira,at Murattal Dewasa dan Remaja.
Turut hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati Takalar,H.Ahmad Se,re,Sekda Takalar,DR.H.Nirwan Nasrullah,unsur Pimpinan Forkopimda Takalar,para OPD,Camat,Lurah/Kades,para pimpinan Bank,serta para tokoh agama,pemuda dan tokoh masyarakat,(D,tola/arf)