Haji 2023 Embarkasi Makassar

Diiringi Sholawat, Dubes RI Bersama Kasektor 3 Mekkah Sambut Jemaah Kloter 1 Upg

Makkah (Humas Sulsel) – “Thola’al badru ‘alainaa, mintsaniyyatil wadaa’I, Wajabas syakru ‘alainaa, maa da’aa lillahi daa’I”, demikian lantunan Sholawat yang mengiringi kedatangan Kloter 1 Upg asal Kota Makassar di Sektor 3 Wilayah Syisya Kota Mekkah pada Pukul 20.00 WAS (Kamis malam, 1 Juni 2023)

Kedatangan Jemaah Kloter 1 Upg asal Makassar di Kota Mekkah ini disambut langsung oleh Duta Besar Indonesia untuk Arab Saudi Abdul Aziz Ahmad yang didampingi oleh Kasektor 3 Makkah H. Ikbal Ismail serta H Nasrullah Konsulat Haji Indonesia.

“Alhamdulillah saya ucapkan syukur, jemaah sudah tiba di Makkah dalam keadaan sehat dan petugas yang sigap membantu jemaah,” tutur Abdul Aziz didampingi Kepala Sektor 3 H Ikbal Ismail

“Hotel juga sudah dipersiapkan dengan baik. Jemaah kita disambut baik dan ramah. Mudah-mudahan ini dapat dipertahankan,” lanjutnya.

Abdul Aziz juga mengimbau petugas agar membantu mengingatkan jemaah bahwa di Arab Saudi cuaca cukup panas. Untuk itu, jemaah diharapkan dapat menjaga kesehatan dan banyak minum untuk menghadapi situasi ini.

Puluhan Petugas Haji dari Sektor 3 Mekkah langsung berjibaku dengan tugasnya menuntun dan membantu satu persatu Jemaah haji Kloter 1 Upg  turun dari bus yang membawanya dari Kota Madinah memasuki Hotel Yaqub Al Quqandi Nomor 301.

Petugas Haji juga menyiapkan 25 kursi roda untuk membantu jemaah yang membutuhkannya. Tidak kalah cekatan, petugas EMT (Emergency Medical Team) Sektor 3 yang memeriksa kondisi kesehatan jemaah. Tim  dokter spesialis penyakit dalam, dokter umum, serta paramedis.

Meski lelah, Tampak Raut wajah haru dan bahagia dari Jemaah haji saat disambut dan diterima dengan sangat baik oleh petugas haji sektor 3 Daker Makkah serta Maktab di hotel. Mereka disambut laiknya tamu kehormatan dan langsung disuguhi sejumlah souvenir diantaranya, syal, tasbih, kurma, kue cokelat, cemilan dan air zam zam dan welcome drink.

Jemaah Haji Kloter 1 Upg ini bergerak dari Madinah menuju Makkah untuk menjalani ibadah umrah di Masjidil Haram bersama sejumlah Jemaah Kloter 1 dari sejumlah Embarkasi diantaranya Embarkasi Jakarta – Pondok Gede (JKG 01), Solo (SOC 01), Makassar (UPG 01), Aceh (BTJ 01), dan Embarkasi Kualanamu/Medan (KNO 01), Jelas Ikbal Ismail selaku Kepala Sektor 3 Mekkah.

Dijelaskan Ikbal, Jemaah menempuh perjalanan kurang lebih 450 km dari Madinah ke Mekkah dengan waktu sekitar lima jam, Jemaah haji terlebih dahulu mengambil miqat makani (tempat) untuk berihram di Masjid Dzulhulaifah atau Bir Ali.

Ia mengatakakan, bus yang membawa Jemaah ke Makkah hanya berhenti di Bir Ali selama 30 menit, makanya sebelum meninggalkan Hotel di Madinah, Jemaah sudah diimbau memakai pakaian Ihram, dan khusus jemaah lansia, tidak perlu turun dari bus saat di Bir Ali. Nanti akan ada petugas yang akan menghampiri dan membimbing Jemaah untuk berihram,”Tambah Ikbal.

Sementara Kepala Sektor 3 H Ikbal Ismail menyebutkan ada 392 jemaah asal Makassar yang tergabung dalam Kloter 01 UPG yang tiba di Makkah. Sebanyak 63 orang di antaranya adalah lansia serta terdapat 12 orang pengguna kursi roda.

“Jemaah kami persilahkan untuk istirahat 2 sampai 3 jam karena habis melakukan perjalanan jauh, dan setelah itu baru melaksanakan umrah wajib,” tutur Ikbal.

Setibanya Kloter 1 Upg ini, maka secara berangsur angsur, Jemaah haji yang sudah berada di kota Madinah selama 9 hari untuk melaksanakan Ibadah Sunnah berupa Arbain dan Ziarah ke sejumlah tempat, akan bergeser ke Kota Mekkah.

Terpisah, Ketua kloter 1 Embarkasi Makassar Juhrah, mengungkapkan jemaahnya tiba dengan kondisi bugar setelah dahulu mengambil miqat di Bir Ali.

“Alhamdulillah baik-baik ji kecuali ada satu orang lansia yang kecapean sempat dirawat tapi sudah baekmi kembali,” ungkap Kepala Balai Diklat Keagamaan Makassar ini yang tercatat sebagai Ketua Kloter perempuan satu-satunya.

Untuk mempermudah mobilitas ibadah jemaah selama di Makkah, utamanya dari Sektor 3 Syisyah menuju Masjidil Haram, PPIH Arab Saudi telah menyiapkan angkutan bus Shalawat yang akan mengantar jemaah dari hotel ke Masjidil Haram, pergi pulang selama 24 Jam. (Wrd)


Wilayah LAINNYA