Makassar, (Inmas_Sulsel) – Pengumuman hasil tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan jadwal Seleksi Kompetensi Bidang(SKB) Kementerian Agama Prov. Sulsel akhirnya diterbitkan tertanggal 14 Desember 2018 surat yang ditandatangani langsung Kepala Kantor Kemenag Prov. Sulsel, H. Anwar Abubakar bernomor : 9492/Kw.21.1/Kp.00.3/12/2018 tentang seleksi Kompetensi Bidang CPNS Kanwil Kementerian Agama Sulawesi Selatan di lengkapi daftar peserta dan lokasi seleksi Kompetensi Bidang (psikotes) kantor wilayah kementerian agama provinsi sulawesi selatan akhirnya resmi terbit.
Isi surat ini berbunyi menindaklanjuti pengumuman Sekretaris Jenderal Kementerian Agama Republik Indonesia nomor : P-36111/SJ/B.II/12/2018 tentang hasil seleksi kompetensi dasar dan peserta yang berhak mengikuti seleksi kompetensi bidang calon pegawai negesi sipil Kementerian Agama tahun 2018 sebelumnya, Kementeria Agama Sulsel menjadwalkan tahapan pelaksanaan tes berikutnya melalui link :
Ditekankan sub bagian kepegawaian dan ortala kanwil kementerian agama prov. Sulsel psikotest ini menggunakan lembar jawaban komputer untuk itu agar setiap peserta tetap menyiapkan alat tulis berupa pensil 2b dan papan pengalas.
Diketahui sebelumnya tahapan penerimaan calon pegawai negeri sipil kementerian agama tahun 2018 melalui seleksi kompetensi dasar (SKD) dilaksanakan tanggal 11 s/d 15 november 2018 silam di gedung RRI makassar. (SP/MF)