Kakanwil Harap Jamaah Calon Haji Terus Persiapkan Diri

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Makassar, Kemenag Sulsel - Kepada para calon jamaah haji agar terus mempersiapkan diri didalam penyelenggaraan haji tahun 2021. Hal itu disampaikan oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan, H. Khaeroni sesaat setelah membuka kegiatan Pembinaan Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah (KBIHU) pasca Pandemi Covid 19, Senin (23/11/2020) di Hotel Four Points Makassar.

Menurutnya, terkait hal persoalan yang diluar prediksi manusia itu semua dikembalikan kepada Allah Subhanahu wa ta'ala.

"Yang jelas pemerintah tetap berupaya untuk menyelenggarakan ibadah haji seoptimal mungkin, mudah-mudahan  Penyelenggara ibadah haji tahun 2021, kita dapat memberangkatkan jamaah haji kita", harapnya.

Khaeroni juga menyampaikan bahwa, selama ini pihaknya telah bekerjasama dengan pihak terkait dalam upaya peningkatan layanan haji. Salah satunya dengan penyempurnaan sarana dan prasarana penunjang, seperti gedung pusat layanan haji yang sudah ada dibeberapa kabupaten, dan kedepannya diharapkan masih ada lagi di kabupaten lainnya.

"Dengan bermitra dengan DPR RI Komisi VIII, kami terus mengupayakan penyempurnaan pelaksanaan ibadah haji", tuturnya.

Kegiatan Pembinaan Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umrah (KBIHU) yang diselenggarakan oleh Bidang Penyelenggara Haji dan Umrah Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan dengan menghadirkan pemateri dari Anggota Komisi VIII DPR RI H. Muhammad Fauzi, Kepala Kanwil Kemenag Sulsel, H. Khaeroni, dan melalui zoom meeting Direktur Bina Haji Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kementerian Agama RI, H Khoirizi.


Hadir sebagai peserta beberapa Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota di Sulsel, para kepala seksi Penyelenggara Haji dan Umrah Kemenag Kabupaten/Kota se Sulsel, dan Pimpinan KBIHU yang ada di Sulsel.

Kepala Bidang Penyelenggara Haji dan Umrah Kanwil Kemenag Sulsel, DR. H. Kaswad Sartono, sebagai pelaksaa kegiatan melaporkan bahwa kegiatan ini untuk menyamakan persepsi terkait hak dan kewajiban KBIHU, dan Jamaah terkait pelaksanaan penyelenggaraan Haji dan Umrah pasca Pandemi Covid 19.



Wilayah LAINNYA