Meriahkan Peringatan Hari Guru Nasional, Bidang Penmad Kemenag Sulsel Adakan Webinar untuk Para Guru

Makassar (Humas Kanwil) – Bidang Pendidikan Madrasah (Penmad) Kantor Kementerian Agama Prov. Sulawesi Selatan mengadakan Webinar via zoom meeting dalam rangka Peringatan Hari Guru, Jumat (24/11/2023)

Hadir Kepala Bidang Penmad Kanwil Kemenag Sulsel, H. Muhammad Tonang memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan mewakili Kepala kanwil Kemenag prov.Sulsel. Sebelum membuka webinar, Kabid Penmad terlebih dahulu melaunching sebuah "Book Chapter" karya guru-guru dan pengawas madrasah Sulawesi Selatan.

Mewakili “Atas  nama pimpinan kanwil Kemenag Prov. Sulsel, saya mengucapkan selamat Hari Guru Nasional Tahun 2023, dengan usia yang semakin tua maka harapan besar guru-guru kita baik dari jenjang PAUD, RA, MI, MTs, MA betul-betul menjadi guru yang profesional, handal dan memiliki kompetensi sesuai dengan jenjangnnya masing-masing,” kata H.Muhammad Tonang

“Di era digitalisasi ini harapan kami jangan sampai guru-guru kita itu gaptek. 4.0 itu sebuah motivasi untuk kita harus segera beradaptasi, berusaha untuk bagaimana menjadikan  guru dan lembaga dibawah Kemenag menjadi pilihan masyarakat. Dengan semangat Hari Guru Nasional marilah kita jadikan lembaga pendidikan mulai dari RA, MI, MTs, dan MA dibawah naungan Kemenag Prov. Sulsel menjadi lembaga pendidikan yang baik, berprestasi dan mencetak generasi bangsa yang cerdas dan takwa,” pungkasnya

Kegiatan webinar di pandu Ketua Tim Guru Bidang Pendidikan Madrasah kanwil Kemenag Sulsel H. Muhammad Qasim berharap karakter guru terbentuk dengan mengevaluasi diri masing-masing. Seorang  guru tidak hanya menjadi guru dikelas tapi guru dimana saja berada, konsep takwa harus terpatri dalam jiwa  seorang guru” tuturnya

Narasumber pada webinar ini adalah Direktur  Guru dan Tenaga Kependidikan Madrasah Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama,  Muhammad Zain dan Rektor UIN Alauddin Makassar  Hamdan Juhanis.

Muhammad Zain dalam uraiannya menjelaskan bahwa penguatan transformasi layanan digital madrasah dapat dilihat beberapa unsur yakni literasi digital dan pengembangan Artificial Intelegen (AI), usul kenaikan pangkat melalui aplikasi dan pendidikan keprofesian berkelanjutan”

Sedangkan Hamdan Juhannis dalam sambutannya “Hari guru bukan hanya sekedar diperingati tapi juga dijadikan evaluasi diri dalam rangka memperbaiki kinerja masing-masing. Masyarakat yang paling sering harus belajar adalah guru, karena seorang guru dituntut untuk selalu mengembangkan diri”

“Tantangan guru pembelajar untuk menjadi guru profesional adalah agar tidak GAPTEK (gagap teknologi, MAGER (malas bergerak), BAPER (bawa perasaan) dan KUDIS (kurang disiplin)” sarannya

Kegiatan webinar ini diikuti oleh kepala madrasah se kabupaten/kota Sulawesi Selatan dan ditutup dengan diskusi dan tanya jawab. (Ar)


Wilayah LAINNYA