Ketua DWP Kemenag Sidrap Serahkan Bantuan Kepada GP. Ansor

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Bila (Humas Sidrap) - Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kementerian Agama Kabupaten Sidenreng Rappang menyerahkan bantuan berupa paket sembako kepada Pengurus GP. Ansor PC. NU Sidrap.

Bantuan yang diserahkan berupa 20 Paket sembako  nantinya akan diteruskan para kader GP. Ansor kepada masyarakat kurang mampu yang ada di Desa Bila Kecamatan Pitu Riase Kab. Sidrap.

Penyerahan tersebut turut disaksikan Kepala Kantor Kemenag Sidrap, Dewan Istruktur GP. Ansor beserta jajaran, Danramil Dua Pitue serta seluruh anggota Ansor yang saat itu tengah mengikuti Diklatsar dan Kemah Toleransi di Taman Wisata Puncak Bila.


Kakan Kemenag Sidrap, Muhammad Idris Usman berharap bantuan dari UPZ Kemenag Sidrap tersebut dapat berguna bagi masyarakat Bila utamanya yang kurang mampu, ia kemudian mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan GP. Ansor dalam rangka membangun kedisiplinan dan ketaatan personal kepada kader Banser.

"Alhamdulillah kami juga sempat mengikuti kegiatan semi militer yakni Komando Resimen Mahasiswa, saya berharap kader dapat komitmen dalam membangun organisasi serta bermanfaat untuk umat,"harapnya. (af)


Daerah LAINNYA