Belokallong (inmas Jeneponto) . Bimbingan perkawinan adalah hal yang sangat peenting sebelum melangsungkan perkawinan bagi calon pengantin sebagai awal terbinanya kehidupan berumah tangga.
Pembekalan bagi calon pengantin yang dilakukan di Kec. Binamu salah satu penyelenggara dari tiga KUA Kec. Penyelenggara . dan yang kedua kalinya dari 8 jatah Kab .Jeneponto yang berlangsung selama 2 hari dengan jumlah jam keseluruhan 16 jam pelajaran dengan melibatkan Pemateri dari KUA Kec. Itu sendiri, Kantor Kemenag dan dari Unsur Kesehatan .
Dari 27 Pasang catin yang mengikuti Bimwin merasa terkesan sekali karena diberinya bekal sebelum menjalani hidup berumah tangga dengan berbagai macam pengetahuan antara lain Pengetahuan agama dan dari Kesehatan yaitu tetang reproduksi.
Dihadapan peserta Bimwin menyampaikan ilmu dan materi sesuai yang diamanahkan oleh panitia Bimwin , satu persatu memaparkan pengalaman dan beretika dalam mengarungi rumah tangga . Pada hari kedua Dr. Imam Sofingi selaku kepala puskesmas Binamu kota dihadapan 27 pasang calon mengupas materi kesehatan reproduksi dan seksual bagi calon pengantin. Dalam inti materi menyebut diharapkan Bagi calon pengantin adalah ,saling pengertian,dan saling memahami, jangan ada kekerasan, serta keterbukaan.
Inti dari Pemateri dari hari pertama dan kedua menyebutkan bahwa dalam mengarungi kehidupan rumah diperlukan kematangn baik secara fisik maupun secara mentaldan kematangan dalam pengetahuan yang cuku karena menjadi keluarga sakinah mawaddah warahmah dibutuhkan kematangan.
Kepala KUA Kec. Binamu mengatakan bahwa tujuan diadakan Bimbingan perkawinan bagi calon pengantin (catin) selain menjalankan kewajiban berdasarkan regulasi yang berlaku juga sebagai memberi pemahaman dan pengetahuan yang cukup untuk menjalanai rumah tanggan SAMMAWA, dan mengurangi tingginya angka perceraian..Pelaksanaan Bimbingan perkawinan berlangsung dari hari senin dan Selasa tanggal 15 dan 16/10/2018 di Aula KUA Kec. Binamu. Dan dari 27 pasang catin ini selain dari wilayah Kab. Jeneponto juga ada dari Kab. Pangkep, Bantaeng dan Kota Makassar. Jelas Abd. Malik
Pesan abd. Malik di akhir materinya ke para Catin jika sudah berumah tangga sebainya dijaga dengan sebaik-baiknya , binalah keluarga berdasarkan syari’at islam , binalah keluarga dengan cinta kasih, memelihara kepercayaan terhadap pasangan dan selalu mensyukuri rezki yang diberikan suami agar menjadi keluarga yang bahagia dunia akhirat. . (Fhr/arf)