A Halfianur, Siswa MA PP Nurul Falah Bulukumba yang Raih 2 Medali Eksakta ZSO 2022

A Halfianur, Siswa MA PP Nurul Falah Bulukumba yang Raih 2 Medali Eksakta ZSO 2022

Borongganjeng (Humas Bulukumba) - Pengumuman nama-nama pemenang Zeta Science Olimpiad (ZSO) 2022 baru saja disampaikan di akun Instagram Zeta Institute Indonesia. Seluruh peserta yang telah mengikuti proses Olimpiade sudah bisa melihat hasilnya di tautan pada aku tersebut.

Di antara nama-nama pemenang, ada satu siswa MA PP. Nurul Falah Borongganjeng Bulukumba yang berhasil meraih dua medali bidang Eksakta, Fisika dan Matematika. Adalah A. Halfianur, siswa kelas 11 IPA yang berhasil menorehkan prestasi tersebut.

Menanggapi apa yang telah diraihnya, Pipi, begitu dia disapa, mengungkapkan kesyukurannya. Dia menilai capaian ini merupakan momentum untuk kembali semangat.

“Alhamdulillah senang sekali. Karna setelah mengikuti olimpiade-olimpiade lainnya, akhirnya olimpiade di Zeta ini, saya bisa juga meraih kembali medali,” ungkapnya dihubungi via WhatsApp, Senin (23/5/2022).

Lebih lanjut, Pipi juga mengutarakan harapannya di masa mendatang. Dia ingin selanjutnya bisa meraih medali dari setiap mapel yang diikuti.

“Dengan usaha maksimal, saya akan mewujudkan harapan-harapanku. Insyaallah saya tidak berputus asa di setiap kegagalan. Saya akan terus berusaha meraih hasil terbaik,” tambahnya.

Pada Olimpiade Zeta ini, selain A. Halfianur, beberapa peserta didik MA PP. Nurul Falah juga meraih medali. Ada total 6 medali yang dipersembahkan oleh 4 orang siswa. (yh/afs)


Daerah LAINNYA