Bulukumba (Humas Bulukumba) – Muhlis, HM, Analis Kompetensi tenaga pengajar (AKTP) pada Seksi Pendidikan Madrasah (Penmad) Kantor Kementerian Agama Bulukumba, bersama dengan beberapa pegawai dari Seksi Keuangan dan Seksi Umum, turut menghadiri rapat persiapan kegiatan Lepas Sambut Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba. Acara ini diselenggarakan di Aula PLHUT (Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu) Kantor Kementerian Agama Bulukumba pada Senin, tanggal (19/06/2023).
Kehadiran Tenaga Analis Kompetensi tenaga pengajar pada Seksi Penmad Kantor Kementerian Agama Bulukumba, bersama staf pegawai lainnya dalam rapat ini menunjukkan keterlibatan dan kontribusi yang penting dalam mempersiapkan acara Lepas Sambut Kepala Kantor yang dijadwalkan akan berlangsung dalam waktu dekat ini.
Rapat persiapan ini juga dihadiri oleh seluruh kepala satuan kerja dan Kepala Urusan Tata Usaha (Kaur TU) di bawah lingkungan Kementerian Agama Bulukumba, termasuk Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs), Madrasah Aliyah (MA), dan Kantor Urusan Agama (KUA). Keikutsertaan mereka dalam rapat ini menegaskan komitmen untuk bekerja sama dalam mempersiapkan acara penting ini.
Rapat persiapan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Sub Bagian Tata Usaha Kantor Kementerian Agama Bulukumba, yang juga bertindak sebagai Pelaksana Harian (PLH) Jabatan Kepala Kantor. Dalam rapat tersebut, dibahas berbagai aspek terkait acara Lepas Sambut Kepala Kantor, termasuk agenda, tugas yang akan ditugaskan, serta persiapan logistik dan hal-hal lain yang berkaitan dengan suksesnya acara tersebut.
Muhlis, HM, menyatakan, "kegiatan lepas-sambut adalah sebuah keniscayaan dalam sebuah rotasi jabatan, dan saya beserta teman-teman di seksi bersyukur dapat berpartisipasi dalam rapat persiapan ini, dan tentunya berharap bahwa melalui kolaborasi antara semua seksi, dan Sekretariat pada kankemenag Bulukumba, dapat memastikan kelancaran dan suksesnya acara Lepas Sambut Kepala Kantor ini, serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat di Kabupaten Bulukumba." Ungkapnya saat dikonfirmasi Humas diakhir acara.
Lanjut disampaikannya bahwa Rapat persiapan ini merupakan kesempatan bagi semua peserta untuk berkoordinasi, bertukar informasi, dan merencanakan langkah-langkah yang akan diambil dalam acara Lepas Sambut Kepala Kantor. Tujuannya adalah untuk memastikan kelancaran pelaksanaan acara serta memastikan bahwa pelayanan yang diberikan oleh Kantor Kementerian Agama Bulukumba tetap optimal dan memenuhi kebutuhan masyarakat. (Ady/Ard)