Kemenag Luwu Utara

Alhamdulillah, Kemenag Lutra terima Penghargaan dari Dirjen PHU RI

Makassar ( Humas Lutra ), Kementerian Agama Kabupaten Luwu Utara berhasil meraih Penghargaan dari Direktur Jenderal Bidang Penyelenggara Haji dan Umrah ( PHU ) Kementerian Agama Republik Indonesia Kategori Terbaik Kinerja Anggaran di Asrama Haji Sudiang Makassar, Selasa ( 27/9/2022 ).

Penghargaan diberikan langsung oleh Dirjen PHU Kemenag RI, Prof. Dr. H. Hilman Latief kepada Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Luwu Utara, H. Rusydi Hasyim di depan para peserta Rapat Evaluasi Penyelenggaraan Ibadah Haji yang terdiri dari seluruh PPIH dan Kepala Kantor Kementerian Agama Se Sulawesi Selatan.

Rusydi Hasyim mengaku bangga atas pencapaian Kemenag Luwu Utara di bidang PHU dan berharap agar dapat dipertahankan, kalau perlu lebih ditingkatkan lagi.

Kepala Seksi PHU Kemenag Luwu Utara H. Umar juga mengapresiasi pihak yang turut membantu hingga mendapatkan penghargaan. “ Penghargaan yang diraih itu berkat kerja keras PPK, SMART, Bendahara dan semua teman yang ada di keuangan, serta petunjuk dan bimbingan Bapak Kankemenag, untuk itu saya sebagai Kepala Seksi PHU mengucapkan terima kasih atas kerja samanya, mudah-mudahan apa yang diraih dapat di pertahankan di tahun mendatang,” harap Umar.

Rapat Evaluasi Penyelenggaraan Ibadah Haji dilaksanakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan Bidang Penyelenggara Haji dan Umrah dalam upaya untuk meningkatkan pelayanan ibadah haji di Indonesia.


Daerah LAINNYA