Macanang, (Humas Bone) - Guru MIN 7 Bone, Murni, memimpin kegiatan peragaan wudhu yang melibatkan peserta didik kelas IV A di ruang kelas IV A. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih baik kepada peserta didik mengenai tata cara wudhu sesuai dengan ajaran Islam, Selasa (2/4/2024).
Dalam kegiatan yang diadakan tersebut, peserta didik diajak untuk mempraktikkan langkah-langkah wudhu dengan baik dan benar. Murni secara detail memandu mereka melalui setiap tahapan, mulai dari niat hingga selesai melakukan wudhu.
Peragaan wudhu ini merupakan upaya dari madrasah yang merupakan salah satu materi amaliyah Ramadhan untuk memastikan bahwa peserta didik memiliki pemahaman yang baik tentang tata cara wudhu, sehingga nantinya mereka dapat melaksanakannya dengan tepat dan sesuai dengan ajaran agama Islam. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas ibadah mereka dalam menjalankan ritual wudhu.
Dalam pendapatnya, Murni menyatakan bahwa penting bagi peserta didik untuk memahami betapa pentingnya menjaga kebersihan dan kesucian dalam menjalankan ibadah wudhu. Dia juga menekankan bahwa dengan mempraktikkan tata cara wudhu dengan baik, peserta didik akan dapat merasakan manfaatnya secara spiritual dan menjadikan wudhu sebagai sarana untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT. Murni berharap bahwa melalui kegiatan ini, peserta didik akan terus mempertahankan dan meningkatkan kualitas ibadah mereka sehari-hari. (Fitri/Ahdi)