Bahas Mujahadah Haji, Pasukan Banser Sambangi Kemenag Parepare

Bahas Mujahadah Haji, Pasukan Loreng Sambangi Kemenag Parepare

Parepare, (Humas Parepare) - Barisan Ansor Serbaguna (Banser) Kota Parepare kembali berkunjung ke Kantor Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Parepare, Selasa (12/6/2023).

Kunjungan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda (PCGP) Kota Parepare Ansor, M. Rusman, Sekretaris PC GP Ansor, Ismail Selle, Ketua Rijalul Ansor, Agusman Ta'ong.

Koordinasi yang dilakukan terkait rencana kegiatan zikir dan do'a bersama untuk Jemaah Calon Haji terkhusus JCH Kota Parepare. Hal tersebut disambut baik dan diapresiasi langsung oleh Kepala Kantor (Kakan) Kemenag Parepare, H. Fitriadi, yang juga hadir pada saat itu.

Sebelum memasuki pembicaraan, Ketua PC GP Ansor, M. Rusman memberi cenderamata berupa jaket Banser kepada Kakan Kemenag sebagai bentuk apresiasi kerjasamanya selama ini.

"Kakan Kemenag merupakan kader Banser jadi hal yang wajar bahkan wajib ketika kami memberi sebuah penghargaan," ujar M. Rusman.

Selanjutnya, Ketua Rijalul Ansor, Agusman Ta'ong menyampaikan tujuan dari pertemuan dengan Kakan Kemenag yaitu ingin mengajak kerjasama dalam kegiatan Mujahadah Haji.

"Mujahadah Haji ini dalam artian kita bersama-sama mendoakan jemaah haji Indonesia, apalagi kita ketahui jemaah haji kita ini pada umumnya banyak juga yang lanjut usia (lansia), maka dari itu dari jauh kita mendoakan mereka agar kembali dengan sehat walafiat seperti saat mereka berangkat dan diberi predikat haji mabrur oleh Allah SWT, aamiin," pungkas Agusman Ta'ong.

Mengetahui hal tersebut, H. Fitriadi menyambut baik kegiatan yang akan dilakukan sahabat-sahabat Banser-Ansor.

"Alhamdulillah pada hari ini, Senin tanggal 12 Juni 2023 bertempat di ruang kerja, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Parepare mengadakan pertemuan dengan teman-teman dari Banser-Ansor Nahdlatul Ulama membicarakan suatu kegiatan yang akan kita laksanakan dalam suatu bentuk kerja sama, kolaborasi dan sinergitas yaitu doa bersama untuk keselamatan jemaah haji Indonesia, khususnya yang ada di Sulawesi Selatan, lebih khusus lagi untuk jemaah haji kota Parepare," ungkap H. Fitriadi saat diwawancarai langsung Humas Kemenag Parepare.

Lanjut ia menyampaikan jika kegiatan tersebut rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 16 Juni 2023. "Insya Allah sesuai kesepakatan mudah-mudahan bisa sesuai rencana, kami akan melaksanakan kegiatan ini pada tanggal 16 Juni 2023 dan juga dirangkaikan dengan refleksi 1 tahun kepemimpinan kami di Kementerian Agama Kota Parepare," tutup H. Fitriadi.(Achy)


Daerah LAINNYA