Begini Suasana Hari Pertama Pelaksanaan UM di MIN 4 Bone 

Pelaksanaan Kegiatan Ujian Madrasah (UM) di Madrasah Ibtidaiyyah Negeri (MIN) 4 Bone dimulai pada Selasa 17 Mei sampai Selasa 24 Mei 2022

Sailong, (Humas Bone) – Jadwal pelaksanaan Kegiatan Ujian Madrasah (UM) di Madrasah Ibtidaiyyah Negeri (MIN) 4 Bone dimulai pada Selasa 17 Mei sampai Selasa 24 Mei 2022. Susunan Kegiatan di hari Pertama UM diawali dengan Pembukaan Kegiatan Ujian Yang dipimpin langsung oleh Yusran dan didampingi oleh Ketua Panitia UM beserta Majelis Guru.

Pelaksanaan UM hari pertama diawali Mata Pelajaran Bahasa Indonesia di jam pertama (08.00 – 09.30 wita), bertugas sebagai pengawas I Astati, pengawas II Sultan kemudian dilanjutkan dengan Mata Pelajaran Al Qur’an Hadits di jam kedua (10.00 – 11.30 wita) sebagai pengawas I Hasnia, Pengawas II Reka.

Fasilitas yang disediakan oleh satuan pendidikan bagi peserta dalam Pelaksanaan UM diantaranya pensil, penghapus dan penggaris serta kartu peserta ujian. Peserta ujian terdiri dari 19 siswa yang terdiri dari 6 siswa laki-laki dan 13 siswa perempuan. Untuk Pengawas Ruang ujian diisi oleh Guru Satuan Pendidikan MIN 4 Bone yang terdiri dari 2 orang Pengawas untuk setiap mata pelajaran.

Kegiatan UM hari pertama di MIN 4 Bone ini dipantau oleh Yusran Selaku ketua panitia Beliau menyampaikan bahwa kegiatan pada hari ini berlangsung tertib, aman dan lancar.

“Alhamdulillah, Pelaksanaan Ujian Madrasah hari pertama di MIN 4 Bone Tahun Pelajaran 2021/2022 berjalan dengan tertib, aman dan lancar,” ujar Ketua Panitia UM MIN 4 Bone. (Ilham/Ahdi)


Daerah LAINNYA