Debat Visi Misi Calon Ketua OSIM MTs dan MA DDI Lil Banat

Debat Visi Misi Calon Ketua OSIM MTs dan MA DDI Lil Banat

Parepare, (Humas Parepare) - Sebelum Pemilihan Umum Calon Ketua dan Wakil Ketua OSIM Periode 2022/2023, maka Majelis Perwakilan Kelas (MPK) baik tingkat MTs maupun tingkat MA melaksanakan Debat Visi Misi Calon Ketua dan Wakil Ketua OSIM yang dilaksanakan di Aula II Pondok Pesantren DDI Lil-Banat Ujung Lare Parepare Ahad,02 September 2022 pukul 14.00 WITA.

Kandidat Calon Ketua dan Wakil Ketua OSIM dari tingkat MTs berjumlah 4 pasang calon sedangkan dari tingkat MA berjumlah 3 pasang calon.

4 pasang kandidat dari tingkat MTs yaitu Nur Aisyah Awwaliyah berpasangan dengan Dwi Putri Wulandari di nomor urut 1. Annisa Cahyani berpasangan dengan Arifah Nur Zahrah MH di nomor urut 2. Sedang nomor urut 3 atas nama Aqilah Zahirah S berpasangan dengan Sitti Aisyah. Dan nomor urut 4 pasangan Nurul Azkiyah dengan Athika Khaerunnisa H. Semua kandidat yang terdiri dari 4 pasang calon tersebut merupakan santri yang sedang duduk di kelas VIII.

Sedang untuk tingkat MA yang terdiri dari 3 pasangan calon adalah Husnul Aulia berpasangan Fitri Ramadhani Rahman di nomor urut 1. Di nomor urut 2 Amelia Unischaeri berpasangan dengan Nurul Istiqamah sedang di nomor urut 3 pasangan Rifa Shely Pratiwi dengan Nur Husnah.

Mengawali Debat Visi Misi ini, Pembina OSIM tingkat MA Nurlaela Halim membacakan tata tertib yang harus dipatuhi oleh semua kandidat.

Terdapat hal unik dan berbeda pada debat kali ini dengan tahun-tahun sebelumnya. Ada 3 sesi yang harus dilalui oleh masing-masing pasangan calon yakni pada sesi pertama pemaparan visi misi oleh semua kandidat yang diberi waktu masing-masing 5 menit, dilanjutkan di sesi kedua dengan memberikan kesempatan kepada para kandidat calon untuk bertanya kepada semua calon dan diberi kesempatan menjawab selama 3 menit, dan di sesi ketiga adalah sesi dimana panelis yang terdiri dari 2 utusan dewan guru mengajukan pertanyaan dan dijawab cepat oleh semua calon kandidat.

Adapun dewan guru dari tingkat MTs yang bertindak sebagai panelis adalah Nurjanah dan Nursakiah. Sedang dari tingkat MA adalah Kepala Madrasah Herfina dan Wakamad Kesiswaan Nurlaela Halim

Debat Visi Misi ini disaksikan oleh semua santri baik dari tingkat MTs maupun tingkat MA bersama para dewan guru dan berlangsung sesuai dengan aturan yang sudah diatur oleh MPK yang merupakan panitia pada kegiatan ini.

Nurjanah sebagai salah satu Panelis menyampaikan kepada semua calon pemilih untuk memilih sesuai dengan visi misi para calon. “Pilihlah sesuai visi misi yang telah disampaikan oleh para calon, jangan memilih hanya karena hubungan pertemanan atau diiming-imingi sesuatu,”ungkapnya.

Ia juga menantang para kandidat bahwa siapapun yang terpilih nantinya agar mampu mendesain dan melahirkan sebuah program kerja unik yang tidak ada pada program pengurus OSIM sebelumnya. “Selamat berjuang anak-anakku, semangat !,”ujarnya.(Sita/Wn)


Daerah LAINNYA