As'adiyah Galung Beru

Fantastis, MTs As'adiyah Galung Sabet Dua Juara Ajang Pramuka Provinsi

MTs As’adiyah Galung Beru sendiri berhasil meraih dua juara dari kategori lomba berbeda, diantaranya juara tiga lomba Sambung Ayat dan juara tiga Standar Camp.

Galung Beru, (Humas Bulukumba) – MTs As’adiyah Galung Beru yang berlokasi di Desa Gattareng, Kecamatan Gantarang, terus mengukir prestasi. Prestasi kali ini dalam ajang Kemah Lomba Pramuka Galang Tegak (KELAPA GT.08) Regional Sulawesi Selatan Tahun 2022.

Lomba tahunan tersebut berlangsung di Desa Seppang, Kecamatan Ujungloe, Kabupaten Bulukumba ini dimotori Kingdom Scout Pangkalan UPT SMA Negeri 9 Bulukumba itu dinilai luar biasa. Selain jumlah peserta yang cukup banyak, event ini juga diikuti pangkalan dari beberapa daerah, seperti Sinjai, Bone, Soppeng, Jeneponto, dan Bulukumba.

MTs As’adiyah Galung Beru sendiri berhasil meraih dua juara dari kategori lomba berbeda, diantaranya juara tiga lomba Sambung Ayat dan juara tiga Standar Camp.

Capaian prestasi ini menurut Hendri selaku pembina Pramuka, merupakan bukti kerja keras dari siswa-siswi MTs As’adiyah Galung Beru yang hanya berlatih kurang dari tiga pekan. Jumat, (23/12/2022).

“Latihan kita singkat, hanya tiga pekan dibanding sekolah lain ada yang mempersiapkan diri tidak kurang dari sebulan. Alhamdulillah karena kesungguhan para siswa menjalani latihan kita bisa berhasil mendulang juara, sementara kita tidak menargetkan juara sama sekali, tak lebih menambah pengalaman dan ikut berpartisipasi,” ungkap Hendri.

Sementara itu Kepala Madrasah KM. Rusli Rahman mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung perjuangan siswa-siswi MTs As’adiyah Galung Beru dalam menghadapi perkemahan Galang Tegak tingkat Provinsi.

“Terima kasih kepala pembina Pramuka, guru-guru, dan tim Pramuka Panstri Scout dengan segala daya dan upaya dilakukan sehingga mampu mengukir sejarah yang pertama kalinya ikut kegiatan level Provinsi dan bisa berhasil mendapatkan juara, terus tingkatkan,” pungkasnya.

KM. Rusli Rahman berharap, dengan adanya prestasi tersebut, bisa memicu siswa untuk terus mengembangkan kemampuannya dalam berbagai hal, yang tentu saja bisa berbuah prestasi. (JSI)


Daerah LAINNYA