As'adiyah Galung Beru

Giat Simulasi Peserta KSM MTs PP. As’adiyah Galber Berjalan Lancar

Pelaksanaan simulasi Kompetisi Sains Madradah (KSM) pada MTs PP. As’adiyah Galung Beru Bulukumba yang dilaksanakan di ruang guru, terpantau terlaksana dengan baik dan lancar

Bulukumba, (Humas Bulukumba) - Pelaksanaan simulasi Kompetisi Sains Madradah (KSM) pada MTs PP. As’adiyah Galung Beru Bulukumba yang dilaksanakan di ruang guru, terpantau terlaksana dengan baik dan lancar, Rabu (10/08/2022).

Kegiatan ini diikuti oleh Enam orang peserta didik. Mereka adalah Adha dan Sahwa Herman untuk Matematika Terintegrasi, Jihan Fitria Ilham dan Salsa Az-Zahra untuk IPA Terintegrasi, Muh. Khalil Akbar dan Al-Fauzan Mussat untuk IPS Terintegrasi.

Khusnul Khatimah selaku pembina damping KSM menegaskan, walaupun masih tahap simulasi agar peserta didik yang diberi amanah mengikuti kompetisi ini tetap melakukan secara maksimal, sehingga kegiatan KSM dapat berjalan dengan lancar dan sukses.

"Walaupun masih tahap simulasi, kami tegaskan kepada peserta didik agar mengikuti kegiatan ini tetap melakukan secara maksimal, sehingga kegiatan KSM dapat berjalan dengan lancar dan sukses nantinya," tegasnya.

Ia juga menambahkan, agar peserta didik dari  perwakilan masing-masing mata pelajaran yang dikompetisikan harus melakukan yang terbaik dalam tahap ini untuk mencapai hasil yang maksimal. (JSI)


Daerah LAINNYA