PAT Tahun Pelajaran 2021/2022

Hari Kedua Pelaksanaan PAT, Peserta Didik MIS Serre Sangat Antusias

Penilaian Akhir Tahun (PAT) untuk hari kedua di MIS Serre berjalan lancar

Serre (Humas Bulukumba) – Hari ini merupakan hari kedua pelaksanaan Ujian semster genap atau Penilaian Akhir Tahun (PAT) untuk peserta didik MIS Serre mulai kelas satu sampai kelas lima, Selasa (07/06/2022)

Karena ini ujian penilaian akhir tahun, dan nilainya sangat berpengaruh untuk nilai ijazah nanti bagi kelas tinggi yaitu kelas empat dan lima. Adapun jadwal PAT untuk hari ini adalah Matematika pada jam pertama dan Bahasa Arab untuk jam kedua.

Dikutip Humas, Guru kelas lima MIS Serre, Muh. Alim mengakui bahwa rata-rata soal yang diberikan kepada peserta didik kelas lima itu pernah dipelajari sebelumnya.

"Untuk semua soal yang saya berikan kepada peserta didik kelas lima, Alhamdulillah semuanya pernah dipelajari, tinggal bagaimana anak-anakku mempelajari dan mengulang kembali di rumah." kata Muh. Alim

Ditambahkan juga oleh guru Mapel PJOK Sukmawati yang kebetulan juga mengawas dikelas tersebut, bahwa untuk tahu dan lebih memahami pelajaran yang di dapatkan, peserta didik memang harus mengulan materinya dirumah dan perlu bimbingan orang tua.

"Memang, waktu disekolah sangat terbatas jadi untuk lebih tahu dan lebih memahami materi yang di didapat dari ibu/bapak guru di sekolah anak-anak harus mempelajari dan mengulang-ulang kembali dirumah dan disinilah juga pentingnya bimbingan orang tua dirumah." tambah Sukmawati

"Karena sebenarnya tidak ada anak yang bodoh hanya karena mereka tidak mau belajar. Rata -rata anak yang berprestasi adalah anak yang belajarnya tidak hanya di sekolah tetapi dia yang setiap saat belajar kapanpun dan dimanapun tempatnya." Tutup Sukmawati. (Wty/Ady)


Daerah LAINNYA