INILAH WAKIL PAREPARE YANG LOLOS KE SEMI FINAL LOMBA MMQ

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Malili (Humas Parepare) – Memasuki hari kelima pelaksanaan MTQ XXX Tingkat Provinsi Sulsel di Malili Lutim, salah satu peserta mewakili Kota Parepare, Afrianty S lolos ke babak semi final lomba MMQ kategori putri yang dilaksanakan pada Kamis malam (5/4/2018).

Musabaqah Makalah Al-Qur’an (MMQ) merupakan cabang musabaqah yang menitikberatkan pada kemampuan menulis denganmengekplorasi isi kandungan Al-Qur’an.

Dengan tema yang telah ditentukan oleh panitia lomba adalah “Peran Wanita Karir Dalam Membentuk Generasi Berkualitas”, Afrianty berhasil lolos dalam babak penyisihan yang berlangsung pada hari Senin (2/4/2018) di Aula SMA Neg. 1 Malili yang diikuti oleh 23 peserta putri.

Afrianty sangat senang dan menyampaikan rasa syukurnya mengetahui dirinya bisa lolos ke babak semi final. “Alhamdulillah saya sangat bersyukur setelah mengetahui nomor saya masuk dalam keputusan dewan hakim tentang peserta yang akan melanjutkan ke babak semi final, tentu hal ini tidak akan saya sia-siakan, saya mohon do’anya kepada para pendamping, teman-teman agar saya mampu tampil secara maksimal nentinya hingga pada akhirnya saya akan tampil di Tingkat Nasional”, harapnya saat dimintai keterangan.(a’rf/nb)

 

 


Daerah LAINNYA