Jajaran Kemenag Soppeng Meriahkan Pawai Obor Sambut HUT RI 72

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Soppeng,  (Humas Kemenag) - Jajaran Kementerian Agama Kabupaten Soppeng turut memeriahkan malam Taptu / Pawai obor yang digelar Pemerintah Kabupaten Soppeng dalam rangka memperingati HUT Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-72, Rabu malam (16/8/2017) di sekitaran wilayah kota Watansoppeng.

Pawai yang sangat meriah dan ramai ini start pada pukul 20.00 Wita dan diikuti 2772 peserta yang terdiri dari kalangan pelajar se Kabupaten Soppeng, Organisasi dan seluruh pegawai SKPD lingkup Kabupaten Soppeng.

Pelepasan para peserta yang juga dihadiri Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Soppeng ini ditandai dengan penyalaan obor yang dilakukan oleh Ketua DPRD Kabupaten Soppeng Hj. Andi Patappaunga selaku Inspektur Upacara Taptu di halaman Rumah Jabatan Bupati Soppeng, Jl. Pengayoman Watansopppeng.

Rombongan pawai obor Kemenag Soppeng dikoordinir oleh Muhammad Yunus tampak menggunakan seragam berwarna hijau dengan membawa tiang yang berlogo Kementerian Agama. Jalur yang dilewati adalah dari Rumah Jabatan Bupati Soppeng menuju Jl. Merdeka, lalu menuju Jl. Pemuda, Jl. Kemakmuran, Jl. Samudera,  Jl. Kesatria, kembali ke Jl.Pemuda menuju ke Jl. Bila Selatan, Jl. Bakti, Jl. Bila Utara,  Jl. Panrelanto dan kembali finish di Jl. Merdeka. (afr)


Daerah LAINNYA