Kakan Kemenag Bone Berikan Motivasi Guru BK MTs

Plt. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabuapten Bone, H. Jamaris, S.Ag., M.H saat memberikan materi di kegaiatan PDWK Guru BK

Watampone, (Humas Bone) - Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bone, H. Jamaris memberikan materi pada kegiatan Pelatihan Guru Bimbingan Konseling (BK) Madrasah Tsanawiyah (MTs), Kamis (28/3/2024).

Pelatihan ini merupakan angkatan ke-II di Wilayah Kerja (PDWK) Kementerian Agama Kabupaten Bone dan diselenggarakan oleh Balai Dilat Kegamaan (BDK) Makassar. Kegiatan berlangsung mulai tanggal 26 hingga 31 Maret 2024.

H. Jamaris menyampaikan materi tentang Pembinaan Kegamaan di hadapan 30 peserta di Aula Kantor Kemenag Bone. Dalam arahannya, beliau menyoroti pentingnya menjaga citra Kementerian Agama.

"Hal yang penting terkait peran kita selaku Kepala Madrasah, selaku guru madrasah di Kemenag, bahwa kita ini seperti aquarium, apapun orang bisa lihat," ujarnya.

H. Jamaris menjelaskan bahwa, meskipun niat kita baik, tetapi bisa saja orang menilai tidak baik. Dari penjelasan tersebut, beliau berharap agar para pendidik di madrasah menjadi bagian perekat, menjadikan lembaga Kemenag baik dan nyaman bagi semua orang.

Beliau juga memberikan pesan bijak bahwa apa yang menjadi bentuk apresiasi oleh orang lain untuk Kemenag, itu berkat kerja keras orang-orang yang ada dilingkup Kemenag. Untuk itu, beliau harapkan untuk dijaga citra Kemenag.

Tidak hanya itu, H. Jamaris juga memberikan motivasi teladan dalam suatu organisasi.

"Jika kita berada di belakang, bagaimana kita bisa menjadi pendorong atau tidak memperlambat jalannya organisasi, jika kita berada di tengah, bagaimana kita menjadi penyemangat, jika kita berada di depan, bagaimana kita memberikan contoh yang baik," harapnya. (ahdi Daeng Manrafi)


Daerah LAINNYA