Kakan Kemenag Bulukumba Serahkan Izop Kepada 47 TKA/TPA

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Bulukumba, (Humas Bulukumba) – Sebanyak 484 TKA/TPA se- kabupaten Bulukumba terjaring dalam data Education Management Information Sytem (EMIS) pada seksi PD. Pontren Kementerian Agama Kab. Bulukumba. Dari jumlah tersebut,  ada 47 TKA/TPA di kec. Bulukumpa yang memiliki izin operasional.

Hal ini disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bulukumba Dr. H. Ali Yafid, S. Ag, M. Pd. I dalam sambutannya pada wisuda santri dan festival religi yang dilaksanakan oleh BKPRMI Kec. Bulukumpa pada Selasa (19/09/2017) di Masjid Besar Jabal Taqwa Tanete.

Kakan Kemenag menambahkan dalam penerimaan peserta didik baru, ijazah TKA/TPA dipupayakan menjadi salah satu persyaratan masuk ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi khususnya pendidikan dasar dan menengah.

Pada acara ini, Kakan Kemenag secara simbolis menyerahkan 47 izin operasional kepada TKA/TPA yang telah terjaring pada data EMIS yang diterima oleh BKPRMI Kab. Bulukumba

Setelah menghadiri acara ini, Kakan Kemenag menerima audience dari pimpinan pondok pesantren se- Kabupaten Bulukumba di aula mini Kantor Kemenag Bulukumba  dan audience dari pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kab. Bulukumba di ruang kerjanya. (Syf/arf)


Daerah LAINNYA