Kakan Kemenag Resmikan Studio Podcast MAN 2 Soppeng

Batu-Batu (Humas) -- Hari kedua dalam lawatannya sebagai Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Soppeng,  Afdal, S.Ag.,MM meresmikan Studio Podcast Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Soppeng di Batu-Batu, Kecamatan Marioriawa, Selasa (21/6/22).

Peresmian ditandai dengan pengguntingan pita dan pemotongan tumpeng oleh Kepala Kantor Kemenag didampingi Kepala MAN 2 Soppeng dan segenap civitas akademika.

Kepala MAN 2 Soppeng Dra. Hj. St. Hadzirah menyebut, adanya studio podcast di MAN 2 Soppeng merupakan sebuah inovasi Madrasah, yang diharapkan dapat memberikan penyiaran informasi ke berbagai daerah dan kalangan. Ia berharap, dengan adanya inovasi itu dapat membuktikan kehadiran MAN 2 Soppeng sebagai Madrasah berbasis IT dan tidak kalah bersaing dengan sekolah dan madrasah lainnya di seluruh Indonesia.

“Kami sengaja mencanangkan, karena media podcast ini sebagai sarana untuk mempromosikan madrasah kita kepada masyarakat sehingga masyarakat melihat bahwa madrasah kita tidak kalah bersaing dengan yang lain,” tutur Hadzirah.

Di tempat yang sama Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Soppeng mengapresiasi kehadiran sarana multimedia dan pemanfaatan Teknologi Informasi di Madrasah. Ia menilai inovasi dan terobosan yang dilakukan oleh MAN 2 Soppeng dapat menjadi bekal bagi para siswa untuk mengembangkan diri menghadapi tantangan hidup ke depannya.

Menurut Afdal, hal itu merupakan upaya madrasah dalam memberikan dan meningkatkan sarana dan prasarana bagi para generasi masa depan. Untuk itu Afdal menekankan pentingnya evaluasi bersama dari segenap pihak, untuk menyelaraskan kualitas sarana dan prasarana di madrasah dengan kualitas sumber daya manusia yang dihasilkan ke depannya.

"Kehadiran Podcast di MAN 2 Soppeng sebagai sarana edukasi dan publikasi serta meningkatkan kualitas sekaligus performance Madrasah" ungkapnya. (afr)


Daerah LAINNYA