Enrekang (Humas Enrekang ) Wakil Bupati Enrekang Mengucapakan Apresiasi kepada BRI Cabang Enrekang yang selalu bersinergi dengan pemerintah Kabupaten Enrekang dalam rangka meningkatkan peningkatan perekonomian masyarakat Kabupaten Enrekang dengan bukti tiap tahunnya pergerakan ekonomi di Kabupaten Enrekang tiap tahunnya selalu meningkat.
Hal tersebut tentu tidak lepas dari pelayanan BRI kepada masyarakat melalui sistem perbankan seperti Brilink yang memiliki lebih dari 800 outlet sehingga masyarakat lebih mudah untuk melakukan akses transaksi baik tunai maupun non tunai tutup Asaman selaku Wakil Bupati Enrekang.
Hal tersebut di sampaikan pada kegiatan Undian SIMPEDES BRI Cabang Enrekang, Sabtu 02/02/2022. Ketua DPRD Enrekang, Kepala Kantor Kemenag Enrekang, Unsur Forkipimda, Kepala Dinas, Kepal Desa serta para undangan turut hadir pada kegiatan tersebut.
Andri Wicaksono selaku Pemimpin BRI Cabang Enrekang menyampaikan bahwa BRI Enrekang sudah menyalurkan dana pihak ketiga sebesar 1,2 Triliun dengan Market Share 74%. Adapun program Andalan BRI yakni Kredit Usaha Rakyat/KUR yang sasarannya pada masyarakat UMKM yang tujuannya untuk meningkatkan perekonomian masyarakat Kabupaten Enrekang.
Sebanyak 2 Unti Mobil, 4 Unit Motor, 39 Unit Televisi, 9 Unit Kulkas, 9 Unit Mesin Cuci, 9 Unit Speaker Aktif jadi hadiah pada kegiatan Undian SIMPEDES BRI Cabang Enrekang periode II.
Adapun yang beruntung mendapatkan hadiah utama atas nama Fitria dar Unit Pasar Belajen, Penyerahan Kunci Mobil di serahkan langsung oleh Wakil Bupati Enrekang secara simbolis kepada Kepala Yunit Pasar Belajen sebagai perwakilan pemenang dan di saksikan langsung oleh Kepala Kantor Kemenag Enrekang beserta para undnagan. (bob)