Kakan Kemenag Soppeng Lepas Drumband Bahana Swara Yasrib Ikut Ajang JDC 2022

Lapajung (Hunas Soppeng) - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Soppeng melepas Grup Drumband Bahana Swara Yasrib yang akan berlaga di ajang Jeneponto Drumband Competition (JDC) 2022 pada tanggal 27-29 Oktober 2022.

Sebelumnya Bahana Pelita Mario MTsN Takkalala lebih awal dilepas pada Senin 24 Oktober 2022. Kedua Grup Drumband ini mewakili Kabupaten Soppeng.

Pada kesempatan tersebut Kakankemenag Soppeng Afdal, mengungkapkan bahwa suatu kehormatan kepada kita semua, khususnya pada santriwati dan santriwan yang berada di Pondok Pesantren ini untuk menunjukkan kemampuan seni Drumband.

“Tentu kita berharap dari pelaksanaan Drum Band Competition ini membawa nama baik almamater Pondok Pesantren dan daerah kita ,” ucap Afdal. Rabu, (26/10/2022).

Ia mengatakan, selain prestasi yang kita kejar, yang paling terpenting adalah bagaimana kita menunjukkan sikap sportifitas yang tinggi.

“Penting untuk meraih juara, tapi jauh lebih penting untuk menunjukan karakter kita, menunjukkan akhlakul karimah dimata publik, khususnya sesama peserta kompetisi,” ucapnya.

Anak-anak kita ini merupakan duta -duta yang akan mewakili Kabupaten Soppeng, tentu ini menjadi penilaian komprehensif, tidak hanya sekedar ingin meraih juara tetapi juga untuk lebih menonjolkan sikap bahwa inilah Pesantren Yasrib, ungkap Kakankemenag.

Sementara Kepala MTs Yasrib, KM. Husaini menyebutkan bahwa ada 94 porsenil yang ikut dalam kegiatan tersebut yang terdiri dari pendamping sebanyak 22 orang
serta pelatih 1 orang.

Hadir dalam kegiatan pelepasan tersebut, Kasi Penmad Kemenag Soppeng Hj. Nurahmi, Pengawas Madrasah, serta Kepala Madrasah Tsanawiyah se-Kabupaten Soppeng. (Rizal/afr)


Daerah LAINNYA