Kakan Kemenag Soppeng Pimpin Doa Penutupan BBGRM Tahun 2017

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Paroto, (Humas Soppeng) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Soppeng H. Huzaemah Rauf memimpin doa acara penutupan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) Tingkat Kabupaten Soppeng Tahun 2017 yang ditutup secara resmi oleh Bupati Soppeng H. Andi Kaswadi Razak, Senin (04/12/2017).

Penutupan BBGRM Tahun 2017 dipusatkan di Desa Paroto Kecamatan Lilirilau Kabupaten Soppeng dan dihadiri Plt. Sekda Soppeng, Ketua DPRD Soppeng, Kepala SKPD, Forkopimca, Camat, Kepala Desa dan Lurah se Kabupaten Soppeng.

Kepala BPM Pemdes, A. Agus Nongki dalam laporannya mengatakan bahwa pelaksanaan peringatan Bulan Bakti Gotong Royong bertujuan untuk melestarikan budaya gotong royong sebagai warisan leluhur nenek moyang, meningkatkan partisipasi dan tanggung jawab masyarakat Desa dan Kelurahan, meningkatkan peran aktif PKK di Desa, serta sebagai momentum kebersamaan dalam komitmen pembangunan Desa dengan semangat gotong royong dan persatuan menuju kemandirian.

Sebelum menutup rangkaian BBGRM secara resmi, Bupati Soppeng didampingi Kepala Kadis Pemdes menyerahkan trophy kepada Desa dan Kelurahan yang terpilih sebagai pelaksana terbaik BBGRM Tingkat Kabupaten Soppeng Tahun 2017.

Sedangkan dalam sambutannya Bupati Soppeng mengatakan, memang tidaklah mudah untuk melestarikan dan mempertahankan semangat gotong royong ditengah-tengah alam kehidupan sekarang ini yang semakin individualis dan kompetitif, namun semangat gotong royong harus semakin digalakkan dalam kehidupan berbangsa dan bermasyarakat.

“Saya berkeyakinan bahwa tanggung jawab untuk membangun bangsa ke depan harus dilakukan dengan cara musyawarah dalam memutuskan dan semangat bergotong royong” ujarnya.

Penutupan BBGRM ditandai dengan pemukulan gentongan oleh Bupati Soppeng didampingi jajaran Forkopimca, Plt. Sekda dan tamu undangan lainnya. (afr/arf)


Daerah LAINNYA