Kakankeman Kota Makassar Kunjungi Atthoyyibah Mart MTsS Darul Arqam Gombara

Makassar (Humas Makassar) -- Hari ini menjadi momen bersejarah bagi MTs Darul Arqam Gombara. Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Makassar, H. Irman, mengunjungi Atthoyyibah Mart yang berlokasi di lingkungan MTsS Darul Arqam Gombara. Dalam kunjungannya, beliau didampingi oleh Kepala Madrasah MTsS Darul Arqam, Kamaruddin, serta penanggung jawab Atthoyyibah Mart, Sitti Saleha, S.Pd. (Senin tanggal 18 September 2023)

Selama kunjungan tersebut, beberapa hal penting dibahas dan dijelaskan kepada pihak sekolah dan pengelola Atthoyyibah Mart. Salah satu hal yang dibicarakan adalah penggunaan kartu pelajar oleh siswa untuk berbelanja di toko tersebut. Kepala  MTsS Darul Arqam Gombara (Kamaruddin)  menjelaskan bahwa melalui penggunaan kartu pelajar, para orang tua siswa dapat mengontrol dan memantau pengeluaran anak-anak mereka secara lebih efektif. "Penggunaan kartu pelajar ini adalah langkah positif untuk mengajarkan siswa tentang manajemen keuangan sejak dini," ujar beliau.

Sitti Saleha, penanggung jawab Atthoyyibah Mart, juga memberikan informasi bahwa toko ini telah memiliki target penjualan bulanan sebesar 20 juta rupiah. Namun, dengan dedikasi dan kerja keras semua pihak, mereka telah mendekati target tersebut  "Semoga pencapaian ini terus meningkat dan memberikan manfaat bagi siswa dan sekolah," tambahnya

Selain itu, dalam pertemuan ini, Kepala Kantor Kemenag Kota Makassar juga menekankan pentingnya kebersihan di lingkungan sekolah. Beliau mendorong agar para siswa membersihkan tempat-tempat yang mereka gunakan selama 5 menit sebelum pembelajaran dimulai. Hal ini diharapkan dapat menjadi budaya positif yang diterapkan di sekolah dan meningkatkan kesadaran akan kebersihan.

Kunjungan ini memberikan dorongan positif bagi MTsS Darul Arqam Gombara dan Atthoyyibah Mart untuk terus berupaya memberikan pelayanan yang baik dan mendidik siswa dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk manajemen keuangan, kebersihan, Pengembangan inovasi pembelajaran dan Kewirausahaan.(imr)


Daerah LAINNYA