Kamad MTs Muhammadiyah Bulukumba Menandatangani MoU Kesepakatan Antara DLHK Bulukumba

Penanda tanganan MoU tersebut dilakukan oleh Kepala MTs Muhammadiyah Bulukumba Lukman. Di ruang kepala dinas.

Bulukumba, (Humas Bulukumba) – Kepala MTs Muhammadiyah Bulukumba melaksanakan penandatanganan MoU kerjasama antara Dinas Lingkungan Hidup (DLHK) Kabupaten Bulukumba dalam rangka Pengembangan Program Kebersihan Lingkungan Madrasah, Selasa (24/5/2022).

Penanda tanganan MoU tersebut dilakukan oleh Kepala Dinas LHK Bulukumba Dr. A. Syamsul Mulhayat, SH. MH. Di ruang kepala dinas. 

Maksud MoU kerjasama ini adalah memadukan program kerja Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan kabupaten Bulukumba dengan MTs Muhammadiyah Bulukumba dalam upaya kebersihan lingkungan madrasah melalui kegiatan kebersihan lingkungan dapat memberikan edukasi, dan kesadaran siswa terhadap kebersihan lingkungan madrasah. 

Pasca penandatanganan MOU, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Kabupaten Bulukumba, Dr. A. Syamsul Mulhayat, SH. MH. menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada Kepala MTs Muhammadiyah Bulukumba atas kerjasamanya melakukan penandatanganan Nota kesepahaman/MOU ini.

"Terima kasih atas kehadiran Bapak Kepala MTs Muhammadiyah Bulukumba untuk menandatangani kerjasama antara MTs Muhammadiyah Bulukumba dengan Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan, yang bertujuan memperlancar kegiatan kebersihan madrasah". Ungkap Kadis LHK.

Lanjut Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan bahwa kegiatan MOU hari ini sebagai bentuk sinergitas antara MTs Muhammadiyah Bulukumba dengan Dinas Lingkungan Hidup, sehingga sampah-sampah yang ada di madrasah dapat benilai, maksudnya hasil penjualan sampah kertas dan plastik bisa ditabung di Bank sampah. Tutupnya. (ARd)


Daerah LAINNYA