KEMENAG BARRU AJAK KEPALA MADRASAH NGOPI BARENG

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Barru, (Humas Barru) - Alangkah nikmatnya ngopi bareng sambil membahas topik-topik hangat di nusantara. Tapi ini ngopi bukan sembarang ngopi, melainkan Ngobrol tentang Pendidikan Islam (NGOPI).

Pagi hari ini Kamis (01/03/2018), Seksi Pendidikan Madrasah pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Barru resmi melaksanakan program terbarunya yakni "NGOPI" ( Ngobrol Pendidikan Islam ) dengan mengundang seluruh Kepala Madrasah Ibtidaiyah ( MI ) Se Kabupaten Barru dan pengawas Madrasah. Bertempat di Aula Kantor Kemenag Barru, bersama para kepala MI  tersebut, mereka memiliki komitmen untuk meningkatkan mutu Pendidikan Agama Islam.  

Dalam sambutannya, H. Muhlis Hakim, S.Pd.I.,M.Pd.,MM, mengatakan, program Ngopi ( Ngobrol Bareng Pendidikan Islam ) ini digagas oleh KKKM ( Kelompok Kerja Kepala Madrasah ) Tingkat Ibtidaiyah bersama Seksi Pendidikan Madrasah Kankemenag Barru.

Lebih lanjut , Kasi Pendidikan Madrasah H. Muhlis Hakim, meminta agar ngobrol bareng pendidikan islam (Ngopi) bukan hanya sekedar pertemuan rutin akan tetapi benar-benar menggali potensi bersama para kepala madrasah dan guru untuk perbaikan dan peningkatan peran dan mutu madrasah khususnya MI kedepannya."tegasnya.

Sementara itu, Kepala Kantor ( Kakan ) Kementerian Agama ( Kemenag ) Kabupaten Barru, DR. H. Safaruddin Nurdin, M.Ag, mengapresiasi langkah Seksi Pendidikan Madrasah dan Kelompok Kerja Kepala Madrasah ( MI ) yang menyelenggarakan program Ngopi ini. Dengan begitu, langkah Seksi Pendidikan  Madrasah dalam meningkatkan mutu madrasah dan kualitas pendidikan Islam di Kabupaten Barru diharapkan dapat lebih padu dan meraih hasil maksimal,"harapnya. (top/arf)


Daerah LAINNYA