As'adiyah Galung Beru

Kemenag Bulukumba Rajai Penghargaan Kehumasan, Ini Kata Humas As’adiyah Galung Beru

Kontributor Humas Ponpes As'adiyah Galung Beru, Jusman Imam (JSI).

Galung Beru, (Humas Bulukumba) - Peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-77 Kementerian Agama Sulsel Tahun 2023 resmi ditutup. Berbagai prestasi telah diumumkan pada acara ramah tamah yang berlangsung di Balai Kartini Kabupaten Bantaeng, Sabtu (07/01/2023) malam.

Dalam acara tersebut, pihak Kanwil Kemenag Sulsel memberikan penghargaan kepada Kontributor Berita Humas Kemenag Kab/Kota, dari dua kategori yaitu kategori berita terbanyak selama 1 tahun dan penulisan berita terbaik.

Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bulukumba dinyatakan sebagai juara terbaik I kategori berita terbanyak. Muh. Fitrah Ramdhani menerima piagam penghargaan langsung dari Kakanwil Kemenag Sulsel, H. Khaeroni.

“Terima kasih yang sebesar besarnya kepada seluruh teman teman humas di setiap satker atas kerjasama, kerja keras, dan kerja ikhlasnya semua selama tahun 2022,” tulis Fitrah, dalam grup WA Humas Kemenag Bulukumba.

Sementara itu, Kontributor Humas Ponpes As’adiyah Galung Beru, Jusman Imam mengatakan penghargaan ini hadiah terbaik di awal tahun 2023 untuk Humas Kemenag Bulukumba.

“Torehan ini tentu hasil kerjasama luar biasa yang ditunjukkan sahabat-sahabat Kontributor satker lingkup Kemenag Bulukumba, serta kerja cerdas dan kerja keras para Tim Admin dan Editor berita kehumasan mengantarkan Kemenag Bulukumba meraih penghargaan ini,” tuturnya.

Lanjut, Pria pelatih silat tersebut berharap kedepannya agar Humas satker lingkup Kemenag Bulukumba lebih memperhatikan sisi kualitas penulisan berita, narasi berita, dan hot news. (Imam)


Daerah LAINNYA