Ketua K3M MTs berikan penjelasan terkait penyusunan Soal USBN

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Sungguminasa (Humas Gowa) – Penyusunan soal USBN tingkat MI dan MTs se Kab. Gowa mengambil tempat di Hotel Prima Makassar pada hari Sabtu (3/3). Kegiatan ini dibuka langsung oleh Ka Kankemenag Kab. Gowa H. Anwar Abubakar yang didampingi oleh Kasi Pendma H. Abd. Rahman, Ketua Pokjawas Hasmawati, Ketua K3M (Kelompok Kerja Kepala Madrasah) MTs Kamarullah, dan Ketua K3M MI Muh. Jamil. Ada pun penyusun soal USBN terdiri dari anggota KKG dan MGMP Kab. Gowa yang berjumlah 70 orang Guru Bidang Studi (45 Guru MTs dan 25 Guru MI).

Ketua K3M MTs Kamarullah menjelaskan bahwa kegiatan ini dilaksanakan oleh K3M MI dan MTs bersama KKG dan MGMP Kab. Gowa. Soal Mata pelajaran yang disusun pada hari ini terdiri dari 9 Mata pelajaran MTs dan 5 mata pelajaran MI. Pada setiap mata pelajaran akan dibentuk tim penyusun soal yang beranggotakan minimal 5 orang setiap mata pelajaran.

Lebih lanjut Ketua K3M MTs yang juga selaku ketua panitia menambahkan bahwa K3M dan pengawas Madrasah bertindak sebagai pendamping dalam kegiatan ini, tujuannya agar soal yang disusun itu sesuai dengan standar yang diberikan. Selanjutnya soal yang telah disusun oleh tim tersebut, kemudian akan diserahkan kepada panitia untuk dilakukan finalisasi. Setelah soal tersebut dinyatakan memenuhi standar maka panitia akan melakukan pencetakan dan distribusi kepada penyelenggara ujian 1 hari sebelum pelaksanaan USBN. (dnb)


Daerah LAINNYA