Pallangga (Humas Gowa). Pencegahan stunting dan pencegahan perkawinan di bawah umur dikolaborasikan dalam satu wadah. Hal ini dilakukan di Rumah Sakinah pada desa/kelurahan yang masuk dalam wilayah kecamatan Pallangga.
Menghadirkan Penyuluh Agama Islam KUA Pallangga dengan Penyuluh BKKBN, Senin (6/3/2023) di aula KUA Pallangga.
Dalam kesepahaman bersama, kepala KUA Pallangga Mulkan M, menyampaikan program-program Kementerian Agama. Hal utama yang ditunjukkan yakni menekan angka pernikahan dini dengan stunting.
Karena keduanya memiliki kaitan erat, maka Kemenag bersama BKBBN sepakat disatukan dalam satu wadah untuk saling membantu dalam memberikan edukasi dan publikasi program.
Hal tersebut diamini kepala UPT BKKBN Kecamatan Pallangga, Yulius Tandang. Karena dalam pandangannya, sejalan dengan Rumah Sakinah sebagai wadah Penyuluh KUA, BKKBN juga punya program Kampung KB yang juga ada di desa/ kelurahan di Pallangga. Apalagi lanjutnya, untuk pencegahan stunting BKKBN punya program dapur sehat atasi stunting (DASHAT).
Acara dikemas dalam bentuk diskusi dan tanya jawab. Untuk melengkapi kesepahaman bersama maka, dibuatlah agenda pertemuan setiap bulan sebagai evaluasi kegiatan kolaborasi ini.(MLK72/OH)
Daerah
Kegiatan KUA Pallangga
Kolaborasi Penyuluh KUA Pallangga dengan UPT BKKBN Cegah Pernikahan Dini
- Senin, 6 Maret 2023 | 10:23 WIB