Launching Majelis Shalawat Nahdliyyin, PCNU Akan Wujudkan Soppeng Bershalawat

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Soppeng, (Kemenag) – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Soppeng berkomitmen untuk memasyarakatkan shalawat di Kabupaten Soppeng. Komitmen tersebut dinyatakan melalui pembentukan Majelis Shalawat Nahdliyyin yang dilaunching malam ini bertepatan acara peringatan maulid Nabi Muhammad SAW Tahun 1439 H/2017 M di BTN Kolam Mas Kelurahan Lalabata Rilau Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng, Sabtu (30/12).

Sekretaris PCNU Kabupaten Soppeng, Ahmad Wardiman menjelaskan bahwa Majelis Shalawat Nahdliyyin yang akan dilaunching ini adalah binaan Ketua  TP PKK Kabupaten Soppeng Hj. Nurjannah Kaswadi Razak dan merupakan lembaga dibawah naungan Nahdlatul Ulama Kabupaten Soppeng.

“Dengan terbentuknya majelis shalawat ini kami berharap ke depan Soppeng akan ramai dengan shalawat, bukan hanya sekadar slogan SOPPENG BERSHALAWAT akan tetapi seluruh masyarakatnya memang cinta dan gemar bershalawat, ujar Kepala KUA Kecamatan Donri-Donri ini dalam sambutannya.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan Launching Majelis Shalawat Nahdliyyin ini dihadiri Rais Syuriah PCNU Kabupaten Soppeng KH. Arifuddin Jailani, Ketua Tanfidziyah NU Kabupaten Soppeng H. Asiz Makmur, Kepala Seksi PD. Pontren Kantor Kementerian Agama Kabupaten Soppeng H. Fitriadi, Lurah Lalabata Rilau, dan segenap Badan Otonom PC Nahdlatul Ulama Kabupaten Soppeng. (afr)


Daerah LAINNYA