MA PP Nurul Falah Bulukumba Punya NO FALLS, Eskul Penggerak Bahasa

NO FALLS, Eskul Penggerak Bahasa MA PP Nurul Falah Bulukumba, Terus Lakukan Inovasi.

Borongganjeng, (Humas Bulukumba) - Madrasah Aliyah PP. Nurul Falah Borongganjeng Bulukumba terus berinovasi dalam memberikan program pengembangan. Hal ini dibuktikan dengan memberi ruang kepada para peserta untuk berkreasi pada beberapa kegiatan ekstrakurikuler yang tersedia.

Salah satu yang sangat serius dikembangkan adalah Bahasa Asing, Arab dan Inggris. Pada bidang ini, ada Eskul Norul Falah Language Lovers (NO FALLS) sebagai sarananya. Eskul yang identik dengan program bahasa ini, termasuk salah satu paling banyak diminati.

NO FALLS sendiri telah berdiri sejak tujuh tahun lalu, tepatnya tahun 2015. Namun begitu, Eskul ini tetap tampil dengan inovasi-inovasi terkini. Terlihat lebih fresh saat ini dengan seragam elegan yang dikenakan oleh para anggotanya.

Yasir Husain, pembina Bahasa Asing di MA PP. Nurul Falah, menjelaskan bahwa Eskul NO FALLS memang sengaja dibentuk agar siswa-siswa pecinta Bahasa, bisa mengeksplorasi bakat mereka.

“Tujuan utama kita bentuk NO FALLS memang dikhususkan untuk pembinaan dan pengembangan Bahas Asing. Kita ingin NO FALLS menjadi solusi untuk yang mau menguasai asing,” tutur Yasir saat ditemui di sela-sela aktivitasnya, Jumat (24/6/2022).

Yasir juga menjelaskan arti NO FALLS. Selain sebagai akronim, NO FALLS juga bisa adalah frase Bahasa Inggris yang berarti "Tak ada yang jatuh". Maksudnya, program pengembangan Bahasa di MA PP. Nurul Falah diharapkan terus berlanjut, dan tidak jatuh atau berhenti.

“Program pengembangan Bahasa di MA PP. Nurul Falah kita harapkan terus berlanjut. Sesuai namanya, tak pernah jatuh. Jadi lanjut terus. Intinya, kita akan terus berusaha konsisten menjalankan program bahasa ini dengan berbagai inovasi,” pungkasnya. (yh)


Daerah LAINNYA