MAN 2 Kota Makassar Jadi Pelaksana MGMP Bahasa Indonesia Tingkat Madrasah Aliyah Se - Kota Makassar

Makassar (Humas Makassar) -- MAN 2 Kota Makassar menjadi pelaksana MGMP Bahasa Indonesia  tingkat Madrasah Aliyah se-Kota Makassar dihadiri sekitar 20 orang dari beberapa madrasah. Jumat, 15/9/2023.

Pengadaan Bimtek Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) yang mengusung materi karya ilmiah ini terlihat antusias peserta dalam presentasi dan diskusi. 

MGMP yang merupakan akronim dari Musyawarah Guru Mata Pelajaran adalah wadah yang memfasilitasi berkumpulnya guru mata pelajaran yang sama untuk mengembangkan profesionalitas kerja. Kegiatan ini dijadikan sebagai sarana bagi guru untuk berkomunikasi, belajar, dan bertukar pikiran serta pengalaman  untuk meningkatkan kinerja guru. 

" MGMP  merupakan sarana tepat bagi guru dalam meningkatkan kualitas profesional dalam pengajaran, evaluasi, dan pembelajaran sebagaimana salah satu tujuannya. Selain itu, kegiatan ini juga sebagai ajang meningkatkan silaturahim. Oleh karena itu, sebaiknya semua guru hadir dalam MGMP karena di sinilah tempat yang paling tepat untuk saling bertukar informasi, " ucap Amaluddin, selaku Fasprov di sela-sela pemberian materinya.

Kegiatan MGMP bahasa Indonesia yang pembukaannya serentak dengan MGMP mata pelajaran lain pada hari Sabtu, 9 September 2023 di Hotel Grand Immawan Makassar. 

"Semoga kegiatan ini terus berlangsung dan betul-betul menjadi sarana berbagi ilmu bagi para guru. Dengan begitu,  keprofesionalan guru betul-betul terlihat nyata dalam mendidik anak ke depannya. Insya Allah bangsa kita akan semakin maju baik dari segi akhlak maupun kualitas ilmu," tutup Hj. Agustina, Ketua MGMP bahasa Indonesia MA sekaligus Fasprov sebagai pemateri kedua dalam kegiatan tersebut. (Humas MAN 2 Mks)


Daerah LAINNYA