MENGHADAPI MTQ TINGKAT PROVINSI, KAFILAH KABUPATEN BARRU MANTAPKAN PERSIAPAN

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Barru, (Humas Barru) Menghadapi pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Qur'an ( MTQ ) Ke XXX Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan, Kafilah Kabupaten Barru melaksanakan pemusatan latihan ( Training Centre ) untuk memaksimalkan persiapan.  Rabu ( 28/02/2018 ).

Pemusatan latihan yang digelar di Masjid Agung Nurul Iman Kab. Barru tersebut diikuti sebanyak 44 peserta dan menunjuk 10 pelatih dari Provinsi dan Lokal diantaranya, H. Bahri Waru, S.Ag ( Qari Juara 1 Tingkat Internasional ), H. Hizbullah Huda, S.S ( Hafiz Juara Internasional ), Syaharuddin, S.Ag ( Juara Kaligrafi Tingkat Nasional ), dan Dra. Hj. Nurdiyati, M.Pd .

Dalam sambutannya, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Barru yang juga Ketua 1 LPTQ ( Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an ) Kab. Barru mengatakan, keberhasilan kafilah Barru di ajang MTQ Tingkat Provinsi nantinya dipengaruhi oleh banyak faktor. Namun keseriusan dari peserta dalam belajar dan mengulang semua materi yang telah diperoleh selama pemusatan latihan merupakan faktor utama.

"Oleh karena itu, kami harapkan kepada semua peserta agar dapat memanfaatkan waktu seefektif mungkin untuk terus berlatih dan mengkaji sehingga target menjadi yang terbaik akan dapat diwujudkan," kata DR. H. Safaruddin Nurdin, M.Ag.

Kafilah Kabupaten Barru akan mengikuti tujuh atau seluruh cabang yang diperlombakan pada MTQ Tingkat Provinsi ke-30 di Kab. Luwu Timur pada akhir bulan maret yang akan datang. Ketujuh cabang lomba tersebut yakni Tilawah, Tahfiz, Syarhil Qur'an, Tafsir Qur'an, Fahmil Qur'an, Khat, dan Musabaqah Makalah Qur'an (MMQ). (top/arf)


Daerah LAINNYA