Pallangga (Humas Gowa). MTs Arifah Gowa menggelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW pada Jum'at (14/10/2022). Kegiatan yang mengusung tema "Meneladani Akhlak Rasulullah SAW Melalui Cinta dan Kasih Sayang Sesama Manusia," ini berlangsung meriah.
Dengan mengusung tema Meneladani Akhlak Nabi, diharapkan umat semakin kuat ukhiwah Islamiyah, kuat beribadah dan kecintaan semakin bertambah dan tidak ada idola yang didambakan selain nabi Muhammad SAW.
Mewakili Kemenag Gowa, Ibrahim sebagai staf Seksi Pendidikan Madrasah, menyampaikan permohonan maaf atas ketidakhadiran Kakankemenag dan Kasi Penmad. "Beliau masing-masing menghadiri kegiatan yang tak kalah pentingnya untuk dihadiri," ucapnya.
Dalam sambutannya, Ibrahim mengatakan, meneladani akhlak Baginda Rasulullah Muhammad SAW ini menjadi suatu keharusan. "Karena Nabi merupakan suti teladan untuk kita semua. Kita hadir bukan hanya untul membaca tema meneladani akhlak, namun perlu di aplikasikan di kehidupan sehari-hari baik di madrasah maupun di lingkungan rumah," tutur Ibe, sapaan akrabnya.
Semantara itu, H. Nurdin, Direktur Madrasah Arifah menyampaikan, kegiatan ini setiap tahun dilaksanakan baik tingkat MI, MTs dan MA. Kali ini MTs Arifah yang pertama melaksanakan kegiatan peringatan maulid.
"Dengan tema Meneladani Akhlak Rasulullah Muhammad SAW, maka perlu semua siswa-siswi semakin memperbaiki akhlaknya begitupun juga dengan sahabat-sahabat guru," pinta Nurdin.
Hamdan Guntur, sebagai ketua panitia dalam kegiatan mengatakan bahwa kegiatan ini terlaksana semata-mata karena bentuk kencintaan pada baginda Rasulullah Muhammad SAW. "Dalam kegiatan ini juga kami memperlombakan bakul maulid yang diikuti sebanyak 28 kelas yang ada di Tsanawiyah Arifah," ucapnya.
Hamdan menyampaikan pula rasa terima kasih kepada yayasan, Direktur dan Kepala Madrasah yang telah mendukung kegiatan ini sampai terlaksana dengan baik. "Dan terima kasih kepada Kasi Penmad Kemenag Gowa yang mengutus perwakilannya untuk hadir," tukas Hamdan. (Aulil/OH)
Daerah
Maulid Nabi di Gowa
Meriah, Peringatan Maulid di MTs Arifah Gowa
- Jumat, 14 Oktober 2022 | 15:06 WIB