MI DDI Padanglolo Rutin Gelar Jum’at Yasinan

MI DDI Padanglolo Rutin Gelar Jum’at Yasinan

Padanglolo, (Humas Pinrang) Madrasah Ibtidaiyah DDI Padanglolo gelar giat yasinan rutin setiap hari Jumat. Kegiatan yang berlangsung pada Jumat, 1 Maret 2024 ini, diikuti oleh seluruh guru, staf, dan 94 peserta didik.

Saddiah selaku inisiator kegiatan, membuka acara dengan muqaddimah menegaskan bahwa kegiatan yasinan ini khusus diniatkan untuk mendoakan para guru yang telah mengabdi di MI DDI Padanglolo. "Pembacaan surah Yasin ini kami persembahkan sebagai doa dan penghargaan kepada guru-guru kami," ujar Saddiah

Kegiatan spiritual ini mendapat sambutan positif dari seluruh elemen sekolah. Hadira, Kepala MI DDI Padanglolo, menyampaikan apresiasinya atas terlaksananya kegiatan ini.

"Kami berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan yasinan rutin ini. Ini adalah salah satu upaya kami dalam membentuk karakter peserta didik yang tidak hanya cerdas secara akademik tetapi juga memiliki kepekaan spiritual," ungkap Hadira

Kegiatan yasinan ini diharapkan dapat menjadi tradisi yang berkelanjutan, yang tidak hanya mempererat tali silaturahmi antara guru dan siswa, tapi juga sebagai sarana untuk meningkatkan nilai-nilai keagamaan di kalangan peserta didik. Dengan kegiatan ini, MI DDI Padanglolo berharap dapat memberikan contoh positif kepada lembaga pendidikan lain dalam menciptakan generasi yang berbudi pekerti luhur. (Musyahadatul)


Daerah LAINNYA