MIN Maros Gelar KKG Mini Pemanfaatan Google Form dalam Pembelajaran

Illustrasi Foto (Kemenag RI Provinsi Sulawesi Selatan)

Maros, (Humas Maros). - MIN Maros menggelar KKG MINI dengan tema : Pemanfaatan Google Form dalam Pembelajaran,  di ruang guru MIN Maros pada Selasa (08/12/20). KKG mini ini dibuka Kepala MIN Maros, Hadisah, S.Pd.I, dengan narasumber  Sarmadan, S.Pd.I, membawakan materi Pemanfaatan Google Form dalam Pembelajaran.

Sarmadan menjelaskan pemanfaatan Google form dapat menunjang pembelajaran daring di madrasah, seperti untuk membuat formulir, absen, dan kuis/ujian online. Penggunaannya pun sangat mudah, dapat diakses oleh semua kalangan, baik dengan menggunakan laptop atau smartphone sekalipun. Terlebih lagi, pemanfaatan  Google form ini dapat menghemat penggunaan kertas. Layaknya seperti workshop, dalam KKG mini ini guru MIN belajar membuat beberapa kuis/ujian menggunakan Google form.

Sarmadan mengaku senang terhadap antusias para guru menerima materi. "Saya senang bisa berbagi sedikit ilmu dengan rekan-rekan guru MIN. Apalagi semuanya antusias menerima materi. Sebenarnya sharing hari ini, juga merupakan tindak lanjut saya setelah mengikuti DJJ (Diklat Jarak Jauh) media pembelajaran yang diadakan oleh BDK pada November kemarin", ungkap Sarmadan.

KKG Mini merupakan KKG yang dibentuk dalam lingkup satuan pendidikan MIN Maros untuk menjadi wadah para gurunya saling berbagi ilmu dan keterampilan. KKG mini ini dibentuk pada tanggal 26 Agustus 2019 dengan pengurus sebagai berikut; Normawati, S.Pd (Ketua), Faika, S.Pd.I (Wakil Ketua), dan Fauziah, S.Pd.I (Sekretaris), dan Dra. Sayyidah, S.Pd.I (Bendahara). (dlf/hms)


Daerah LAINNYA