Lembanna, (Humas Bulukumba) - Dengan adanya CAT Indeks Profesionalime dan Moderasi Beragama yang wajibkan bagi seluruh ASN Kementerian Agama menjadi momok personal guru lingkup Kemenag. Kepala MTs Guppi Lembanna Marni dan Wakamadnya Darmawati mengikuti simulasi CAT IPMB Sabtu 24 Desember 2022 di kantor madrasah.
Marni dan Darma sejak Jam 08.00 waktu Kajang stand by di depan laptop. Karena ada gangguan dalam mengakses simulasi ini pun terhambat. Keduanya mengalihkan pekerjaan lain di madrasah karena hari itupun siswa akan melaksanakan pembagian rapor.
Usai salat Duhur dan makan siang keduanya kembali mengutak atik laptop masing-masing tetap tidak valid. Berbagai info dan cara untuk login yang bagus disampaikan kepegawaian dan Penmad Kemenag Bulukumba.
Kepala MTs Guppi Lembanna Marni dan Darma yang di dampingi langsung oleh operator madrasah merasa cemas jangan sampai simulasi CAT IPMB ini tidak login sampai malam hari. Segala upaya dilakukan mulai dari nelpon teman yang sukses simulasi ataupun teman yang mengerti jika username selalu tidak valid.
Ini adalah bentuk ujian mental dan kesabaran. Kita harus mencoba terus sampai login. Mungkin karena pengaruh angin kencang atau cuaca buruk sehingga server terganggu. Kita positif thinking saja, ucap Darma.
Ketika usai salat Ashar keduanya kembali mencoba terus sampai akhirnya benar-benar login. Saat itupun suasana hening karena sama - sama menyimak soal.
Tepat pukul 16.08 simulasi Marni dan Darma berhasil. "Alhamdulillah akhirnya penantian dari pagi sampai petang berbuah manis. Kita sudah berhasil mengikuti simulasi sementara teman masih sangat banyak yan belum bisa login,"tutur Marni. (Dar/ARd)