MTsN 1 Bulukumba Gelar Upacara Pembukaan Pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun (PAT) TP.2021/2022

Upacara pembukaan PAT TP 2021/2022 yang secara resmi dibuka langsung Kepala MTsN 1 Bulukumba, Muhammad Asdar yang bertempat di halaman madrasah, Senin (30/05/2022).

Bulukumba (Humas Bulukumba)- Pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun (PAT) TP.2021/2022 diawali dengan upacara pembukaan yang secara resmi dibuka langsung Kepala madrasah MTsN 1 Bulukumba, Muhammad Asdar yang bertempat di halaman madrasah, Senin (30/05/2022).

Kamad dalam sambutannya mengatakan Pelaksanaan Penilaian Akhir Tahun (PAT) merupakan rangkaian akhir dari penilaian kompetensi siswa kelas VII dan kelas VIII di madrasah. Sebelumnya ada 3 penilaian lainnya yaitu penilaian harian, penilaian tengah semester dan penilaian akhir semester yang merupakan fungsinya sebagai penentuan kenaikan kelas ke tingkat berikutnya.

ini dimaksudkan bagaimana mereviu kembali apa-apa yang sudah didapatkan di madrasah khususnya di pembelajaran sebanyak dua semester yang telah dilewati selama setahun, sehingga dapat naik ke kelas setingkat dari sebelumnya, ujarnya.

Muhammad Asdar juga berharap semoga pelaksanaan penilaian Akhir Tahun (PAT) tahun ini dapat berjalan dengan baik, sukses dan lancar, baik sukses dalam pelaksanaannya maupun sukses dengan hasilnya.

Kepada siswa siswi MTsN 1 Bulukumba agar bersungguh sungguh dan teliti pada saat mengerjakan soal agar mendapatkan nilai yang maksimal dan memuaskan, ucapnya.

Sementara itu, ketua panitia PAT Mahsum juga selaku wakamad akademik, dalam laporannya menyampaikan bahwa "Pelaksanaan PAT ini bertujuan untuk mengukur ketercapaian kompetensi peserta didik di akhir semester", jelasnya.

"Penilaian Penilaian Akhir Tahun (PAT) mencakup seluruh indikator yang mempresentasikan semua KD pada semester tersebut serta untuk mengetahui ketuntasan belajar peserta didik terutama pada KD 3 dan KD 4", tambahnya.

"Hasil penilaian ini dapat dipergunakan untuk program remedial, pengayaan, dan pengisian rapor pada semester tersebut", pungkasnya.(Er)


Daerah LAINNYA