Dampang (Humas Bulukumba) – Dalam rangka mempersiapkan Adiwiyata tingkat kabupaten, MTsN 6 Bulukumba menggelar rapat pembentukan tim Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup Sekolah (PBLHS) pada Selasa (31/5/22) di ruang guru madrasah.
Rapat dipimpin langsung oleh Kepala Madrasah dan didampingi oleh Kaur TU serta dihadiri seluruh stakeholder madrasah. Kegiatan ini juga merupakan tindak lanjut sosialisasi yang diterima MTsN 6 Bulukumba dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bulukumba pada hari Senin tanggal 30 Mei 2022 kemarin yang bertempat di Aula MTsN 1 Bulukumba.
Kepala Madrasah, Nurmiah menjelaskan hal tersebut bertujuan untuk mewujudkan perilaku warga madrasah yang bertanggung jawab dalam upaya pelestarian lingkungan hidup. "Gerakan peduli dan budaya lingkungan hidup sekolah atau disingkat dengan PBLHS ini diharapkan dapat membentuk karakter peserta didik, dari yang tidak tahu menjadi tahu." jelasnya.
Lebih lanjut Nurmiah juga mengatakan bahwa gerakakan PBLHS ini nantinya akan diintegrasikan dengan program adiwiyata. Adiwiyata adalah penghargaan yang diberikan pemerintah kepada sekolah yang berhasil melakukan PBLHS.
Ia juga menambahkan bahwa Adiwiyata bukan hanya sekadar gelar madrasah namun suatu bentuk cinta dan tanggung jawab kita untuk lingkungan sehingga madrasah bisa menjadi tempat penanaman karakter cinta lingkungan untuk peserta didik dan warga madrasah.
Berdasarkan hasil kesepakatan bahwa yang terpilih menjadi ketua adalah Akmal Rajab, Sekretaris Isnaeni Dian Imanina dan Bendahara Sri Prianti. Nurmiah selaku Kepala Madrasah mengimbau kepada seluruh tim yang terbentuk hari ini agar bekerja dengan baik dan penuh tanggung jawab sehingga nantinya kita dapat berhasil menjadi sekolah adiwiyata tingkat Kabupaten dengan hasil yang memuaskan. (Nr/ARM)